Grid.ID – Jamu menjadi salah satu minuman tradisional yang banyak di konsumsi oleh masyarakat Indonesia.
Salah satu tumbuhan yang sering dijadikan jamu adalah daun dewa.
Seperti namanya, ternyata daun dewa (Gynura procumbens) atau dikenal juga dengan daun sambung nyawa atau sambung nyowo ini memiliki efek kesehatan yang luar biasa.
Berikut beberapa manfaat kesehatan dari daun dewa seperti dilansir dari penelitian yang dipublikasikan dalam Jurnal Frontiers in Pharmacology.
Baca Juga: Punya Jenggot Panjang Hingga 1,4 Meter, Walikota ini Justru 'Dibunuh' Oleh Jenggotnya Sendiri
Aktivitas antihipertensi dan kardioprotektif
Hipertensi adalah faktor risiko utama untuk beberapa penyakit kardiovaskular termasuk penyakit pembuluh darah koroner dan stroke.
Sampai saat ini, daun dewa dilaporkan mengakibatkan penurunan yang signifikan dari tekanan darah sistolik dan tekanan arteri rata-rata. Penelitian ini diujikan pada tikus yang diberi kondisi hipertensi.
Selain itu, perawatan dengan ekstrak daun dewa juga menghasilkan penurunan yang signifikan dalam detak jantung, chronotropic negatif yang kuat, dan efek ionotropik negatif pada atrium.
Baca Juga: Hati-Hati, 4 Posisi Bercinta ini Berisko Bikin Vagina Jadi Cedera!
Aktivitas antihiperglikemik
Salah satu temuan menarik pada daun dewa, adalah kekhususannya dalam menginduksi efek hipoglikemik pada hewan diabetes karena telah terbukti menyebabkan penurunan yang signifikan dalam kadar glukosa darah puasa dan penekanan peningkatan glukosa selama tes toleransi glukosa.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | intisari online |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ngesti Sekar Dewi |