Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Banyak cara bisa dilakukan untuk memberikan kesan tak terlupakan dalam momen lamaran.
Seperti cara unik yang dilakukan oleh pasangan Jon Blaze dan Thao Nguyen.
Sama-sama menyukai olahraga sepeda, Blaze membawa Nguyen berkendara sejauh 15,7 mil.
Uniknya, jarak 15,7 mil yang ditempuh itu jika diperhatikan pada maps akan membentuk tulisan 'Marry me'.
Melansir laman People, pasangan ini bertemu untuk pertama kalinya pada hari Valentine di tahun 2016 silam.
Sejak saat itu keduanya kerap terlibat karena sama-sama menyukai olahraga dengan bersepeda.
"Kami berkendara bersama setidaknya dua kali seminggu," terang Blaze.
Blaze dan Nguyen kerap membagikan momen mereka saat bersepeda di akun Instagram @cycling.couple.
Baca Juga: Ramai Keluarga, Begini Suasana Lamaran Cut Meyriska dan Roger Danuarta
Pada bulan Maret lalu, Blaze merencanakan perjalanan yang dimulai dari Taman Buffalo Bayou di Houston, Texas.
Bersama Nguyen, ia melewati rute-rute yang jika dilihat pada maps akan membentuk tulisan 'Marry me' dengan total perjalanan 15,7 mil.
Perjalanan itu sempat membuat Nguyen kesal karena rutenya yang mengejutkan.
Namun saat mengetahui makna tersirat dari rute yang mereka lalui itu, Nguyen tak kuasa menahan rasa bahagianya.
"Saya berubah dari kesal, karena semua hal gila yang kami lakukan menjadi sangat mengejutkan dan senyum lebar tampak di wajah saya," ujar Nguyen.
Tak lama setelahnya, Blaze mengunggah beberapa foto dan menuliskan, "She said YES! She'll ride with me for life (Dia berkata ya! Dia akan ikut denganku seumur hidup)".
Baca Juga: Video Viral, Geledah Isi Koper Turis India, Petugas Dapati Barang-barang Hotel Dibawa Pulang!
Mengenai rencana 'gila'nya itu, rupanya Blaze hanya memberi tahu beberapa orang temannya.
Namun, sepertinya hal itu berjalan sesuai rencananya.
Blaze dan Nguyen banyak membagikan kebahagiaan mereka dengan kerabat dan sahabat.
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | People |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |