Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Penyebab kanker serviks karena pembalut mungkin sudah sering kamu dengar, dan ada pula beberapa pernyataan yang bilang bahwa hal tersebut tidak benar.
Kanker serviks yang sangat ditakuti oleh wanita karena kasusnya yang sering terjadi di Indonesia bisa muncul akibat beberapa faktor, salah satunya adalah karena virus HPV.
(Kerap Menghantui Wanita, Ketahui Gejala Kanker Serviks Sebelum Terlambat!)
Hal ini dijelaskan oleh Prof. dr. Andrijono SpOG(K), selaku Ketua Himpunan Onkologi Ginekologi Indonesia saat ditemui oleh Grid.ID di acara Forum Ngobras "Upaya Mendorong Program Nasional Vaksinasi HPV untuk Cegah Kanker Serviks", Jumat (19/01), di Hong Kong Cafe, Jakarta Pusat.
"Satu-satunya penyebab utama dari penyakit ini adalah sebuah virus yang bernama HPV yang masuk ke dalam serviks, yang sebenarnya jika daya tahan tubuh bagus bisa tidak memiliki dampak apa-apa, namun, saat daya tahan tubuh seseorang lemah itulah yang akan menyebabkan kanker serviks terjadi," jelas sang ahli.
Prof. dr. Andrijono SpOG(K) juga menjelaskan bahwa sebenarnya isu tentang kanker serviks disebabkan oleh pemakaian pembalut adalah mitos belaka.
"Itu adalah mitos, karena sebenarnya hanya virus HPV lah yang bisa menyebabkan kanker ini berkembang dan menyebabkan kanker pada wanita," jelasnya.
(Ini Dia 3 Alasan Penting Wajib Ganti Pembalut 5 Jam Sekali Saat Menstruasi)
Namun, pemakaian pembalut yang salah bisa membuat kanker apabila kamu tidak rutin menggantinya dan menjaga kebersihan pada area kewanitaan.
Jadi, jaga selalu kebersihan area kewanitaan, ya, agar kamu terhindar dari penyakit yang mematikan ini! (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |