Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Sebagai salah satu keluarga yang paling terpandang di dunia, wajar dong kalau banyak banget aturan yang harus dipatuhi oleh anggota keluarga Kerajaan Inggris?
Aturan dibuat semata-mata untuk menjaga citra baik keluarga, atau bisa juga sebagai pembeda antara para ningrat dan masyarakat biasa.
Di antara aturan-aturan tersebut, ada juga yang mengatur soal hidangan apa yang nggak boleh disantap royal family di ruang publik nih.
Melansir dari Reader's Digest, anggota keluarga kerajaan dilarang keras mengonsumsi seafood jenis kerang saat sedang bersantap di luar istana.
(BACA: Imut Banget! Foto-foto Langka yang Menggambarkan Anggota Keluarga Kerajaan Inggris Mulai Bersekolah)
Alasannya nggak lain adalah karena faktor kesehatan.
Selama ini kerang memang dikenal sebagai seafood yang rentan terkontaminasi bakteri dan virus.
Berbagai penyakit yang bisa timbul akibat mengonsumsi kerang yang terpapar bakteri dan virus antara lain hepatitis dan kolera.
Selain itu, sistem pencernaan kerang juga hanya terjadi di dalam cangkangnya aja, jadi kemungkinan banyaknya residu zat-zat berbahaya makin tinggi.
Kemungkinan para anggota keluarga Kerajaan Inggris masih bisa menyantap kerang di lingkungan istana karena ada protokol kesehatan yang mewajibkan hidangan dikontrol selalu kualitasnya.
Padahal kerang hijau saus padang kayaknya enak banget ya? (*)
4 Pesan Presiden Prabowo di Acara Perayaan Natal Nasional 2024, Berjanji Tak Akan Menyulitkan Rakyat
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |