Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Dibalik isu-isu negatif tidak hentinya menerpa Ayu Ting Ting, rupanya janda satu anak ini memiliki citra positif di mata tetangganya.
Salah satu tetangganya mengatakan Ayu suka membagikan sebagian rezekinya untuk para janda.
"Dia suka bagi-bagi duit ke Janda kayak saya. Suka diundang ke rumahnya," ungkap salah satu tetangga yang enggan disebutkan namanya saat ditemui Grid.ID di kawasan rumah Ayu, Depok, Jawa Barat, Sabtu (20/1/2018).
(Musibah Saat Ingin Jenguk Tetangga di RS, Truk yang Angkut Warga Terguling dan Makan Korban Jiwa)
Ia pun memberi sebagian rezekinya tidak hanya dalam rangka lebaran.
"Nggak, nggak cuma lebaran. Beberapa kali lah. Maulud juga kadang," lanjutnya.
Selain uang, Ayu pun memberi beberapa bahan pokok seperti beras.
"Ada beras dan lain-lain lah nggak cuma uang. Kalau uang itu beragam sih dapetnya tergantung rezekinya dia. Paling dikit ada lah 100," paparnya.
Meski jarang ke luar dan berinteraksi dengan tetangga, Ayu dikenal sebagai sosok yang ramah.
"Enggak dia mah nggak sombong sama sekali. Kalau ketemu suka negur, becanda," cerita tetangga Ayu. (*)