Grid.ID - Perawatan untuk menghilangkan jerawat bukan hanya penting dilakukan dari luar, tapi juga dari dalam.
Selain menggunakan skincare, kamu juga bisa lho mencoba menghilangkan jerawat membandel dengan mengonsumsi minuman sehat.
Ya, minuman ini bisa membantu mengatasi masalah jerawat dari dalam tubuhmu.
Baca Juga: Fakta Sunda Megathrust, Ancaman Bagi Jakarta karena Berpotensi Timbulkan Gempa 9 SR
Selain ampuh mengatasi jerawat, beberapa minuman sehat juga dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan tubuhmu.
Melansir dari berbagai sumber, berikut 5 minuman sehat dan lezat untuk atasi jerawat.
1. Jus timun dan lemon
Timun mengandung banyak air yang tentunya baik untuk menghidrasi kulit.
Baca Juga: Kenali Penyebab Munculnya Jerawat di Punggung, Atasi dengan 4 Bahan Alami Berikut ini!
Berkat kandungan air yang banyak tersebut, timun sering dijadikan masker untuk melembabkan kulit.
Tak hanya itu saja, timun juga bermanfaat untuk mendetoks racun yang ada di dalam tubuh.
Jerawat membandel bisa diatasi dengan campuran timun dan perasan lemon.
Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu memblender timun dan mencampurnya dengan perasan lemon.
Baca Juga: Meriam Bellina Ungkap Rahasia Awet Muda, Mulai dari Tusuk Jarum Hingga Makanan yang Dikonsumsi
2. Teh hijau
Teh hijau juga sering menjadi andalan banyak orang untuk mengatasi jerawat.
Rajin mengonsumsi teh hijau setiap hari dapat menghindarkanmu dari berbagai masalah kulit, termasuk jerawat.
Teh hijau sendiri mengandung ekstrak etanolik yang bisa menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.
Teh hijau juga bermanfaat melancarkan diet dan mencegah kanker.
Baca Juga: Lee Jong Suk dan Kwon Nara Dirumorkan Pacaran, Agensi Ungkap Hubungan Mereka yang Sebenarnya
3. Jus ceri
Kamu juga bisa mengonsumsi jus ceri setiap hari untuk mengatasi jerawat membandel.
Hal itu dikarenakan jus ceri mengandung antioksidan, vitamin A, B, C, dan D.
Tak hanya itu saja, rajin meminum jus ceri juga bisa menyeimbangkan pH kulitmu.
4. Kunyit asam
Bagi kamu penyuka jamu tentu tidak asing lagi dengan kunyit asam.
Kunyit asam disebut ampuh mengatasi jerawat serta bekasnya.
Kunyit asam sendiri terbuat dari parutan kunyit dan asam jawa.
Kunyit mengandung curcumin yang dapat menghindarkanmu dari inflamasi.
Selain itu, kandungan antibakteri dan antiseptik juga dapat membasmi bakteri penyebab jerawat.
5. Spearmint tea
Rajin meminum spearmint tea disebut dapat mengatasi berbagai masalah kulit, termasuk jerawat.
Spearmint tea sendiri mengandung anti-androgen dan anti-inflamasi yang bisa meredakan jerawat yang membandel.
Penelitian dari Akademi dermatologi di Amerika mengungkapkan bahwa meminum spearmint tea dua kali sehari bisa mengatasi jerawat dalam sebulan. (*)
(TribunStyle.com/Tiara Susma)
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Jerawat Membandel Bikin Nggak Percaya Diri? Ini 5 Minuman Sehat dan Lezat untuk Mengatasinya
5 Shio Paling Suka Gaya Hidup Minimalis, Pilih Barang Sederhana tapi Fungsional
Source | : | TribunStyle |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |