Grid.ID - Galih Ginanjar kembali membuat murka pihak Fairuz A Rafiq terkait permintaan maaf yang kedua kalinya.
Usai permintaan maaf pertamanya membuat kontroversi, Galih Ginanjar memang kembali mengungkapkan penyesalannya dari dalam tahanan.
Kali ini, Galih Ginanjar berbicara sendiri lewat video yang diunggah di akun Instagram Farhat Abbas.
Mengunjungi Galih, Farhat Abbas mengabadikan momen saat suami Barbie Kumalasari tersebut kembali minta maaf kepada Fairuz.
Namun, rupanya permintaan maaf Galih yang kedua ini tak luput dari kritikan pihak Fairuz.
Pasalnya, di ujung video permintaan maaf Galih, mantan suami Fairuz tersebut justru mengungkit jasa-jasanya pada almarhum A Rafiq.
Sebagaimana diketahui, mendiang A Rafiq yang merupakan seorang penyanyi dangdut legendaris adalah ayah kandung dari Fairuz.
Menanggapi permintaan maaf Galih tersebut, rupanya kakak ipar Fairuz tampak meradang.
Alih-alih menerima usaha Galih yang kedua, kakak ipar Fairuz yang bernama Ranny A Rafiq ini justru mengata-ngatai mantan adik iparnya itu.
Baca Juga: Galih Ginanjar Belum Dapatkan Maaf dari Fairuz A Rafiq, Barbie Kumalasari Mengaku Tak Kecewa
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |