Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID – Kikan eks personil Cokelat berkumpul bersama rekan sesama musisi di Paviliun 28 kawasan Petogogan, Jakarta Selatan, Senin (22/1/2018).
Berkumpulnya Kikan antara lain dalam rangka mengenang sosok musisi asal Irlandia Dolores yang pekan lalu dikabarkan meninggal dunia.
"Sebenarnya bukan doa bersama 7 harian tapi lebih seperti memberi penghormatan," ujarnya kepada Grid.ID.
(Ikut Berduka Atas Kepergian Dolores O’Riordan, Ariel Noah Nyanyikan Satu Lagu 'The Cranberries'!)
Kikan bersama rekan-rekannya mengaku sengaja berkumpul lantaran mereka sangat mengagumi sosok Dolores.
"Kami semua musisi yang semuanya perempuan, kami semua adalah musisi yang besar dan tumbuh di era The Cranberries," ujar Kikan.
Bentuk penghormatan terakhir yang diberikan adalah dengan mengadakan mini konser dengan membawakan lagu lagu Dolores The Crabberrias.
"Jadi semua karya Cranberries, suara Dolores jadi sesuatu yang memberi influence bagi kami semua. malam ini tribute to dolores lebih seperti penghormatan," ujarnya lagi.
Tujuanya adalah agar para fans Dolores dapat mengingat dan mengenang bahwa musisi asal Irlandia itu telah meninggalkan begitu banyak karya.
"Memang saya ingin malam ini semua orang ingat bahwa dolores telah meninggalkan karya yang begitu banyak dan dikenang banyak orang," tutur Kikan.
Terinspirasi dari Dolores, Kikan pun berharap dapat meniru Dolores dalam berkarya.
Mudah mudahan itu bisa jadi penyemangat saya sebagai musisi untuk bisa paling tidak melakukan hal yang sama, tidak berhenti berkarya dan meninggalkan karya yang dikenang," tutupnya. (*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan