Grid.ID - Pesinetron Aldi Taher sempat dikabarkan terkena penyakit kanker sebelum diceraikan sang istri, Georgia Aisyah.
Usai kena kanker dan dicerai sang istri, Aldi Taher juga tampak jarang tampil di layar televisi.
Belakangan ini, Aldi Taher dikabarkan jualan sate, mie ayam, dan parfum untuk biaya hidup usai kena kanker dan bercerai dengan Georgia Aisyah.
Baca Juga: Sembuh dari Kanker Getah Bening, Aldi Taher Dilarang Mengonsumsi Makanan Ini
Seperti yang diwartakan tribunseleb sebelumnya, Aldi Taher divonis mendrita kanker kelenjar getah bening stadium 2 pada Agustus 2016 lalu.
Ia pun sempat menjalani kemoterapi demi mendapatkan kesembuhan.
Usai menjadi survivor kanker, Aldi Taher dinyatakan bebas dari penyakit mematikan itu pada April 2017 lalu.
Baca Juga: Aldi Taher Bertahan Lawan Kanker, Dokter Larang Aldi Makan ini Hingga 5 Tahun ke Depan
Namun sayang, usai kabar bahagia itu datang, sang istri justru mengajukan gugatan cerai.
Istri Aldi Taher menggugat cerai sang suami pada November 2017 lalu.
Menurut kedua belah pihak, titik persoalan yang menyebabkan keduanya berpisah adalah masalah komunikasi.
Baca Juga: Selama Vakum dari Dunia Hiburan, Aldi Taher Buka Bisnis Parfum dengan Konsep Unik
Akhirnya, keduanya resmi bercerai pada Janari 2018 lalu.
Usai bercerai, Aldi Taher jarang tampil di layar televisi.
Mantan suami Dewi Perssik itu lantas menjajal terjun di dunia bisnis.
Baca Juga: Sempat Vakum dari Sinetron, Kini Aldi Taher Mainkan Peran Antagonis
Aldi Taher kini menjalankan tiga bisnis mulai dari parfume, jual mie ayam, hingga sate taichan.
Seperti diwartakan Grid.ID pada September 2018, Aldi mengaku tengah berbisnis parfum usai vakum dari dunia hiburan.
"Bikin parfum unik tuh jadi wangi parfumnya itu berdasarkan biodata," ujar Aldi Taher.
Baca Juga: Aldi Taher Minta Doa Agar Segera Dapat Ibu Sambung Untuk Anaknya
Ia juga sempat mengklaim parfume konsep unik tersebut belum pernah ada di dunia.
"Ini juga pertama kali di dunia, biasanya kan kalau minyak wangi tuh wanginya udah ada, nah ini dari biodata tuh wanginya bisa muncul," ujar Aldi Taher.
"Ini juga pertama kali di dunia, biasanya kan kalau minyak wangi tuh wanginya udah ada, nah ini dari biodata tuh wanginya bisa muncul. Jadi kita gabungin antara minyak wangi dan teknologi terus kita riset," imbuhnya.
Baca Juga: Begini Kondisi Aldi Taher Sekarang Setelah Berjuang Lawan Kanker
Tak hanya itu, ayah satu orang anak itu juga memiliki bisnis kuliner mie ayam di kawasan Cempaka Putih, Jakarta.
Ia menamai jualannya itu dengan nama Mie Ayam Cempaka Putih.
Tak hanya itu, Aldi Taher juga memiliki mie ayam dengan nama lain, yaitu Mie Ayam Ceb Uleg Aldi Taher.
Baca Juga: Mantan Istri Aldi Taher Lahirkan Anak Keduanya Usai Resmi Bercerai
Beberapa artis pun sempat menjajal bisnis kuliner Aldi Taher tersebut.
Tak hanya bisnis parfume dan mie ayam, Aldi Taher juga memiliki usaha kuliner sate taichan.
Melansir dari laman wartakota, Aldi Taher berjualan sate taichan di rumahnya.
Baca Juga: Aldi Taher dan Georgia Aisyah Resmi Berpisah, Hak Asuh Anak di Tangan Georgia
"Baru sebulan kok buka dirumah, itu sate ayam 'Taichan'. Bumbunya ala Aldy Taher lah, Aldi melayani dan bertemu langsung dengan pelanggan. Jadi ngehibur diri juga kan," kata Aldy Taher saat ditemui di Gedung Trans, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (4/1/2017).
Usaha bisnis kuliner dan parfume tersebut dilakoninya untuk menambah biaya hidup selama ia vakum dari dunia hiburan.
"Selama kemoterapi mengurangi kegiatan. Jadi selama kemo enggak ambil syuting dulu, mungkin setelah kemo. Kangen sih, kemarin sempat dihubungi juga," ujar Aldy Taher. (*)
Source | : | Grid.id,Tribunseleb,Wartakota |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |