Grid.ID - Minuman bersoda memang sangat segar.
Apalagi jika diminum saat cuaca sedang panas.
Namun, konsumsi minuman bersoda lebih tak baik untuk kita.
Seperti Michael Sheridan (32) yang mengonsumsi 6 liter minuman soda setiap harinya.
(BACA : Bilqis Putri Ayu Ting Ting Belajar Mengaji, Pinternya Bikin Bangga! )
Pria yang berasal dari Irlandia ini mengaku telah kecanduan soda.
"Saya kecanduan minuman bersoda. Saya akan minum enam liter atau lebih sehari," kata Michael dikutip dari Mirror.co.uk (22/1/2018).
Akibat kebiasaan yang telah dilakukannya itu, gigi Michael pun alami hal mengerikan.
Giginya tampak keropos dan menghitam.
(BACA : Melodya Vanesha Laporkan Sheila Marcia ke Polisi, Inikah Alasannya? )
Giginya itu juga tampak membusuk.
Bahkan, akibat efek yang telah diterimanya itu, Michael tak bisa mengonsumsi makanan yang padat.
Michael akan merasa kesakitan jika memakan sandwich dan makanan sejenisnya.
Selama mengalami hal mengerikan itu, Michael mengonsumsi makanan-makanan lunak.
(BACA : Bergelimang Kemewahan, Tak Disangka Beginilah Perlakuan Sandra Dewi Terhadap Asisten Rumah Tangganya )
Dia mengonsumsi makanan seperti yoghurt dan sup.
Beruntung, ada seorang teman Michael yang berprofesi sebagai dokter gigi.
Dia merasa khawatir setelah melihat gigi Michael membusuk.
Dokter itu mengangkat gigi busuk Michael.
Dia menggantinya dengan gigi palsu.
Kini Michael kembali bisa tersensenyum lagi atas gigi palsunya. (*)
Penulis | : | Arif B Setyanto |
Editor | : | Arif B Setyanto |