Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Kabar baik terus datang dari penyanyi cantik, Camila Cabello.
Dilansir Grid.ID dari Headlineplanet, Minggu, 21/1/2018 dia mengetahui bahwa album debutnya "Camila" berada pada posisi 1 di chart Billboard 200 album consumption.
Tak hanya itu, album berjudul "Camila" telah mendapatkan sertifikasi Gold di Amerika Serikat.
Diterbitkan oleh RIAA, sertifikasi tersebut mengkonfirmasikan penjualan 500.000 unit di Amerika Serikat.
Setiap unit sama dengan 1 penjualan album, 10 track sales atau 1500 track streams.
Who’s having a good week? @Camila_Cabello ????! #1 album on the charts and now #Camila is officially Gold ????!First 2018 album to earn an RIAA certification. Wow. #Havana is 3X Platinum too.???????? pic.twitter.com/uuPp5YSdmu
— RIAA (@RIAA) 23 Januari 2018
Pada Senin 22/1/2018 pagi, Camila menerima kabar bahwa lagu berjudul "Havana (featuring Young Thug)" telah mencapai posisi 1 di Billboard Hot 100 Amerika Serikat.
Presiden Epic Records Sylvia Rhone mengatakan, "Sebuah hal yang tidak biasa untuk mencapai posisi pertama dalam chart dari album debut seorang artis".
"Dengan gairah yang tak tergoyahkan, Camila adalah salah satu seniman langka yang unggul sebagai vokalis, penulis dan pemain musik. Dia membuat album indah yang tidak hanya menjembatani genre tapi juga budaya," lanjutnya.
Tah hanya itu, ia juga menerima berita menarik lainnya tentang lagunya.
Ia berhasil meraih triple-platinum di Amerika Serikat.
5 Tips Sebelum Meninggalkan Rumah untuk Mudik Lebaran 2025, Hunian Tetap Aman Jaya Selama Idul Fitri
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |