Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID-Dua penyanyi tanah air, Rossa dan BCL nampak berada satu panggung dengan penyanyi jebolan ajang pencarian bakat, Marion Jola.
Dalam tayangan melalui kanal YouTube Its Me BCL yang dipublikasikan pada Jumat (9/8/2019), istri dari Ashraf Sinclair membagikan momen di balik layar persiapannya.
BCL sendiri nampak bersemangat saat menjalani latihan bersama pengisi acara lainnya.
Baca Juga: Gara-gara Drama Korea, Marion Jola Sampai Habiskan Waktu 2 Jam Saat Mandi
Saat berada di ruang makeup, Marion pun nampak menghampiri BCL yang masih bersiap-siap.
"Hai," sapa Marion.
"Hai," balas BCL yang masih bermakeup.
"Eh masih sakit nggak?," tanya seseorang.
"Siapa yang sakit?," jawab Marion bingung.
Semua kru lantas tertawa bercanda.
Baca Juga: Pamer Gaya Rambut Baru, Tampilan Marion Jola Justru Tuai Kritikan!
Sedangkan Marion terlihat mencari kursi untuk duduk di samping BCL.
Tak lama kemudian, pelantun tembang 'Jangan' itupun menanyakan sesuatu kepada BCL.
"Boleh nggak kak Unge?," tanya Marion pada BCL.
"Boleh sayang, kenapa ribet banget hidup lo," sahut BCL.
"Enggak gue nanya aja," jawan Marion tersenyum.
Baca Juga: Pamer Potret Seksi di Minimarket, Kaki Marion Jola Jadi Sorotan!
"Emang udah berasa sama Diva nya atau gimana?," tanya vocal coach.
"Enggak, enggak belum belum makannya duduknya agak tinggian," balas Marion bercanda."
"Sorry-sorry yang bisa bikin lagu cuma diva doang," timpal BCL sembari bercanda.
Baca Juga: Diperbolehkan Nikah Muda Marion Jola Tetap Tak Mau, Ternyata Ini Alasannya
Unggahan tersebut lantas menuai banyak komentar dari netizen.
Pasalnya banyak yang menyoroti sikap BCL dan team dengan penyanyi pendatang baru seperti Marion Jola.
"Kok nonton video ini ada perasaan gak enak ya, intimidasi ya...kurang sedep," tulis @ratih puspajati.
"Ternyata diva cenderung mengintimidasi anak pendatang baru ya.. untung si marion bisa take it easy. Secara psikologis ada perang mental antara sang diva dgn new comer hahaha," tulis @mabarker72.
Disisi lain banyak juga netizen yang memberikan pujian kepada Marion Jola.
"Hebat marion jola...karirnya tmbh melejit," tulis @Anisa Dhiyaah.
"BCL cntik,marion udh jdi diva nih," tulis @choi kurniawan.
"Kesini cuman gara" mau liat marion jola," tulis @tika 08.
(*)
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Winda Wahdania |