Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Ada yang berbeda dari hari perayaan Idul Adha di tahun 2019 ini bagi Raffi Ahmad.
Meski sudah sering menjalankan ibadah kurban, namun kali ini Raffi Ahmad menyembelih hewan kurbannya sendiri.
Diketahui, tahun ini Raffi Ahmad berkurban 6 ekor sapi dan 11 ekor kambing atas 52 nama yang terdiri dari keluarga dan karyawan-karyawannya.
Baca Juga: Terkuak Alasan Desy Ratnasari Tak Punya Akun Media Sosial, Ternyata Karena Hal Sepele Ini!
Hewan kurban Raffi Ahmad tersebut tersebar di 3 lokasi, yaitu di Green Andara Depok, Lebak Bulus dan Puncak Bogor.
Ternyata ini kali perdana Raffi Ahmad menyembelih hewan kurban dengan tangannya sendiri
Tak lupa, Raffi pun mendokumentasikan saat prosesi penyembelihan hewan kurban miliknya tersebut dalam YouTube channelnya.
Baca Juga: Dari Balik Jeruji Besi, Nunung Tetap Berkuban Sapi dan Kambing di Hari Raya Idul Adha 2019
Usai menjalankan ibadah sholat Eid, Raffi pun langsung ke lokasi penyembelihan hewan kurbannya.
Dirumahnya yang terletak di komplek Andara, Raffi berkurban 3 sapi dan 5 kambing.
Suami dari Nagita Slavina itu menyembelih sendiri 2 ekor kambing dan 1 ekor sapi.
"Nanti kita mulai potong (hewan) jam 8 (pagi)."
"Motong 2 kambing dan 1 sapi," jelas Raffi seperti dalam unggahan di YouTube channelnya, Rans Entertainment.
Baca Juga: Terkena Penyakit Langka Hingga Disebut 'Manusia Pohon', Pria ini Memilih Amputasi Tangannya
Ketiga sapi yang dimiliki Raffi tersebut rupanya mempunyai berat yang cukup fantastis.
Beratnya masing-masing tiap sapi yaitu, 1,1 ton, 1,2 ton, dan 1,3 ton.
Usai menyembelih di komplek Andara, Raffi pun pergi kerumahnya yang berada dikawasan Lebak Bulus.
Baca Juga: Pernikahannya Digelar Mewah, Priyanka Chopra Akui Tak Bisa Gelar Pesta Sederhana
Di Lebak Bulus Raffi berkurban 5 ekor kambing dan 2 ekor sapi.
Raffi juga menyempatkan menyembelih hewan kurbannya sendiri yaitu seekor kambing.
"Dari mulai punya rumah disini tahun 2009, udah hampir 10-11tahunan (berkurban) disini (depan rumah)."
"Potongnya jam 10, disini kurban 5 kambing dan 2 sapi. Di Lebak Bulus, sapi namanya Black beratnya 950kg," pungkas Raffi.
Berikut video lengkapnya:
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |