Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Penyanyi Sandhy Sondoro berkisah tentang proses pembuatan albumnya yang ketujuh yang ia sebut tak kunjung selesai karena banyaknya revisi.
"Lama, sebenernya udah kelar, cuma nggak tau kenapa revisi lagi revisi lagi," ujar Sandhy Sondoro saat ditemui Grid.ID di kawasan Petogogan, Jakarta Selatan.
Ia mengaku sudah mulai proses rekaman sejak awal tahun 2017, tetapi baru selesai pada akhir tahun 2017.
(BACA: Melodya Vanesha Lapor Polisi, Begini Tanggapan Kubu Sheila Marcia)
"Saya mulai recording kemarin 2017 bulan Maret, nggak tau kenapa selesainya baru September, Oktober,"
Tak sampai di situ, setelah sampai kepada pihak label, ada beberapa lagi yang harus direvisi.
"Kemudian begitu sampe diperdengarkan ke label, ada beberapa yang menurut kesepakatan bersama harus sedikit direvisi," pungkasnya. (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |