Grid.ID - Singa dikenal sebagai hewan buas yang membuat manusia takut untuk mendekat.
Namun seorang pria bernama Kevin Richardson memiliki hubungan yang dekat dengan dua ekor singa.
Bukan tanpa alasan, ternyata dua singa yang bernama Meg dan Amy itu pernah diselamatkan oleh Kevin Richardson dari pemburu.
Kevin dikenal sebagai ahli perilaku hewan yang berusaha membuktikan kalau binatang masih memiliki perasaan dan ikatan yang kuat kepadanya.
Kevin Richardson memiliki hubungan yang kuat dengan dua anak singa.
Dua anak singa malang yang ditelantarkan ibunya ini diselamatkan Kevin saat hampir tenggelam di sungai.
Saat itu Kevin berpikir kalau dua anak singa yang ia selamatkan akan menjadi incaran pemburu kalau ia tidak menyelamatkannya.
Baca Juga: Jangan Dibuang, Biji Alpukat Ternyata Bisa Dimanfaatkan Sebagai Perawatan Kecantikan Alami!
Setelah diselamatkan, Kevin mengasuh dua anak singa yang ia beri nama Meg dan Amy.
Dirasa sudah cukup memberikan pengasuhan, Kevin kemudian melepaskan Meg dan Amy ke alam liar tempat mereka berasal.
Kevin sendiri menegaskan kalau "Meg dan Amy adalah belahan jiwaku. Ini seperti manusia. Anda bisa bertemu banyak orang dalam hidup tetapi hanya sedikit yang benar-benar terhubung dengan hati anda."
Source | : | cewekbanget.grid.id,Youtube |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |