Grid.ID - Sempat tak dapat restu dari ayah Cut Meyriska, Roger Danuarta akhirnya bisa berbahagia lantaran telah resmi menikahi pujaan hatinya.
Roger Danuarta dan Cut Meyriska melangsungkan akad nikah pada Sabtu (17/8/2019).
Acara akad nikah Roger Danuarta dan Cut Meyriska dilaksanakan di Medan, Sumatera Utara, kampung halaman Chika, sapaan akrab Cut Meyriska.
Dalam tayangan Hot Shot, yang diunggah di kanal Youtube SCTV, memperlihatkan prosesi akad nikah yang berlangsung khidmat.
Saat prosesi akad nikah, keduanya kompak mengusung adat Aceh.
Chika tampil cantik dengan kebaya warna putih, sedangkan Roger terlihat tampan mengenakan jas warna putih.
Pasangan selebriti yang memutuskan melangsungkan akad nikah di kampung halaman Chika ini mendapat dukungan dari para tetangganya.
Hal tersebut diungkapkan oleh Ricky, Ketua RT di kediaman Chika, dalam tayangan Star Update, yang diunggah di kanal Youtube STARPRO Indonesia, Jumat (16/8/2019).
"Selama ini Cut Meyriska asal Asoka ini ya banyak yang kenal, karena kan kecilnya di sini dan sekolahnya pun di daerah sini,"
"Jadi banyak lah yang kenal dia di sini, kalau saya lihat respon dari warga sini antusias selalu dengan acara pernikahan Cut Meyriska ini," ungkap Ricky.
Para tetangga pun menyambut pernikahan Chika dan Roger dengan baik, karena sikap Chika semasa tinggal di Medan.
Besar di kota Medan, Cut Meyriska dikenal sebagai anak yang ramah.
"Saya kenal dia pas SMP, dan memang orangnya ramah, memang saya tidak begitu mengenal orang tuanya," ungkap Tya, tetangga Chika, dilansir dari laman Youtube Starpro Indonesia.
Tya mengungkapkan bahwa Chika adalah anak yang periang sejak masih belia.
"Karena kan saya juga bekerja, jadi hanya lihat sekilas, dia orang periang, ramah, cantik, periang dari dulu," imbuhnya.
Baca Juga: Roger Danuarta dan Cut Meyriska Resmi Nikah, Alyssa Soebandono: Bahagia Sampai Surga
Kecantikan Chika bahkan diakui oleh para tetangganya.
"Dia kaya model sejak kecilnya, manis," kata Tya.
Meski cantik dan ramah, Chika juga tak segan jajan di warung kelontong milik tetangganya tersebut.
"Dulu kan saya kerja, jadi tidak begitu dekat, tapi kalau pas kecil belanja di warung saya ini sering," ungkap Tya.
Baca Juga: Sah Menikah, Panggilan Sayang Cut Meyriska dan Roger Danuarta Bikin Gemas!
Tya yang tinggal di sebelah rumah Chika bahkan sangat senang, lantaran sang artis menikah di kampung halamannya.
"Senang sekali dia masih ingat dengan kampungnya, dia besarnya kan, Kami tidak menyangka, namanya artis kan nikah di tempat dia kerjanya, tapi ternyata masih ingat kampung halaman," ungkap Tya.
Chika dan Roger berencana akan menggelar resepsi pernikahan di Jakarta pada 25 Agustus 2019 mendatang.
Baca Juga: Sempat Tak Direstui, Cut Meyriska dan Roger Danuarta Akhirnya Menikah dengan Mas Kawin 150 Gram Emas
Berbeda dari prosesi akad nikah, di acara resepsi, keduanya akan mengusung konsep internasional.
Tak ketinggalan adat Teapai khas Tionghoa untuk minum teh sebelum acara berlangsung.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |