Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Jangan harap kamu bisa bersembunyi dengan mudah di negara yang satu ini.
Dengan jumlah penduduk hampir menyentuh angka 1,4 juta jiwa, bukan tanpa alasan jika Tiongkok harus memperketat sistem keamanannya.
Semakin banyak jumlah penduduk justru membuat pemerintah harus bekerja ekstra keras dalam menekan angka kriminalitas.
Maka dari itu, salah satu solusi pencegahannya adalah dengan memasang sejumlah CCTV alias kameran pengintai di sudut-sudut wilayah negeri Tirai Bambu ini.
( BACA JUGA: VIDEO: Disebut Sebagai Perebut Suami Orang, Seperti ini Tanggapan Nikita Mirzani )
Tiongkok bahkan melabeli negaranya sendiri sebagai negara dengan "sistem kamera pengawas terbesar di dunia".
Melansir Reader's Digest, total ada 170 juta kamera CCTV yang terpasang di seluruh wilayah Tiongkok.
Bukan CCTV biasa, CCTV ini dilengkapi dengan sistem artificia intelligence dan facial recognition agar bisa memantau gerak-gerik setiap penduduknya.
Satu gambar saja bisa menjelaskan segala latar belakang orang yang terekam di dalamnya, seperti umur, jenis kelamin, dan etnis.
( BACA JUGA: Bosen Makan Telur yang Gitu-gitu Aja? Cobain deh Omelette Kentang Ala Spanyol Ini, Dijamin Rasanya Nomero Uno )
Nggak cukup itu aja, segala informasi yang terekam di CCTV dapat dengan mudah terhubung ke anggota keluarga sesuai dengan prosedur pengecekan!
Source | : | Reader Digest |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |