Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Sejak diangkat anak oleh keluarga pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto semakin mencuri perhatian.
Tingkah polah dan manisnya sikap bocah asal NTT itu dinilai menyempurnakan keluarga Ruben Onsu.
Kedekatan Betrand Peto dengan dua puteri Ruben, Thalia dan Thania, juga kerap menjadi sorotan publik.
Baca Juga: Anggi dan Della Perez Bertikai hingga Berujung Cakaran, Ruben Onsu: Mereka Tahu Kok Saya Marah!
Rasanya sudah jadi rahasia umum bahwa Betrand memiliki suara yang cukup merdu.
Hal itu juga yang membuat Ruben memutuskan untuk memproduseri Betrand sebagai penyanyi di bawah naungan manajemen milikinya, MOP Music.
Baru-baru ini, tangis Ruben pecah di atas panggung KDI (Kontes Dangdut Indonesia).
Ruben tak kuasa menahan air mata saat mendengar Betrand menyanyikan sebuah lagu untuknya.
Momen itu terekam dalam tayangan video di kanal YouTube KDI MNCTV.
Tak hanya Ruben, semua orang yang ada di studio saat itu ikut menangis menyaksikan kasih sayang antara Ruben dan Betrand.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Deshinta Nindya A |