Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Penyanyi Rossa seringkali dipercaya untuk menyanyikan original soundtrack atau musik pengiring dalam film.
Lagu-lagu yang dinyanyikan Rossa berhasil menambah efek dramatis dalam sejumlah film yang akhirnya menjadi box office.
Meski begitu, ternyata Rossa tak asal dalam menjalin kerja sama untuk sebuah soundtrack film.
Rossa akan memilih-milih tawaran menyanyikan soundtrack film berdasarkan sinopsisnya.
"Pernah-pernah (menolak tawaran). Saya biasanya memilih apa sinopsis dari film itu," kata Rossa saat ditemui Grid.ID di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan pada Selasa (20/8/2019).
Baca Juga: Peluk Erat Afgan di Backstage, Rossa Bikin Baper Netizen
Rossa mengaku tak akan bersedia apabila dia harus menyanyikan lagu untuk sebuah fim yang jalan ceritanya tentang perempuan yang lemah.
Janda usia 41 tahun ini lebih menginginkan sebuah film yang mengangkat karakter perempuan dari segala sisi positifnya.
"Kalau menggambarkan perempuan lemah nggak saya ambil, wanita yang diduakan atau apa kayaknya nggak pernah diambil, kecuali kalau ceritanya itu di situ ada ketabahan seorang wanita," sambungnya.
Baca Juga: Rossa Nyanyikan Lagu yang Bercerita tentang Bentuk Kecintaan Susi Susanti
Meskipun hal ini menyangkut pekerjaan di bidang seni, Rossa nampaknya mencampurkan hal itu dengan sudut pandang pribadinya.
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |