Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh
Grid.ID - Tak selamanya komunitas online di platform media sosial bisa dipercaya.
Pasalnya media sosial sendiri juga banyak memberikan informasi palsu atau hoax.
Oleh karena itu, sebagai pengguna media sosial seseorang diharapkan untuk lebih berhati-hati dalam menerima saran atau informasi di media sosial.
Seperti yang baru-baru ini terungkap di Tiongkok, seorang gadis dikabarkan melakukan hal nekat demi memiliki badan kurus.
Baca Juga: Kios Warung Ayam Ini Viral di Media Sosial Gara-gara Foto Editan dengan Karakter Film Hollywood!
Dilansir dari laman World Of Buzz Selasa (20/08/2019), gadis itu mengikuti saran dari komunitas online di media sosial yang memandu orang dalam berbagai cara untuk menurunkan berat badan dengan memuntahkan makanan.
Menurut Oriental Daily, para ahli mengatakan bahwa memaksa tubuh untuk muntah sangat berbahaya.
Karena bisa menyebabkan naiknya asam perut, yang secara bertahap dapat merusak kerongkongan, bahkan sampai mempengaruhi kesuburan.
Menurut laporan, komunitas online tersebut membagikan tiga cara metode untuk muntah.
Pertama dengan menekan bagian belakang tenggorokan dengan tangan, kedua menggunakan selang yang dimasukkan di mulut, dan yang ketiga secara alami tanpa bantuan eksternal.
Baca Juga: Rekan Bisnis Kaesang Pangarep, Ansari Kadir Dulu Gagal Berbisnis Kini Punya Ribuan Karyawan
Source | : | World of Buzz |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |