Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Kasus kematian Kim Joo Hyuk belum menemui titik terang setelah dilakukannya investigasi.
Aktor Kim Joo Hyuk meninggal dalam kecelakaan mobil tunggal pada Senin (30/10/2017).
Saat itu, penyebab kecelakaan Kim Joo Hyuk masih simpang siur.
(BACA: Jadwal Film Terakhir Mendiang Kim Joo Hyuk Sudah Rilis! Tapi kok Ada Rumor Seperti ini ya?)
National Forensic Service akhirnya merilis hasil penyelidikan dengan mobil yang digunakan oleh mendiang.
Kepolisian Gangnam memperoleh laporan dari National Forensic Service pada Selasa (30/1/2018).
"Hasil dari investigasi mobil Kim Joo Hyuk menunjukkan tidak adanya bukti kerusakan kendaraan seperti kecepatan yang meningkat drastis maupun kesalahan dalam mesin," kata polisi.
Mereka juga menyatakan tidak ada rekaman audio dari black box yang diambil dari mobil mendiang.
(BACA: Kotak Hitam Mobil Kim Joo Hyuk Dirilis, Begini Situasinya saat Kejadian)
"Juga tidak ada bukti tentang kemungkinan kecelakaan yang disebabkan karena rem blong," imbuh pihak kepolisian.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, mereka juga merasa kesulitan untuk melakukan tes berkendara secara normal karena beberapa bagian mobil telah rusak.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |