Grid.ID – Babi dikenal sebagai hewan penghasil daging yang umumnya tidak berbahaya.
Di beberapa belahan dunia, babi menjadi salah satu hewan yang diternakkan.
Namun kejadian mengenaskan menimpa seorang wanita Rusia yang ditemukan tewas setelah dimakan babi peliharaannya sendiri.
Dilaporkan Daily Mail Kamis (7/2/2019), petani yang tidak disebutkan identitasnya dari Region Udmurtia awalnya hendak memberi makan babi itu.
Berdasarkan keterangan polisi, perempuan berusia 56 tahun itu kemudian jatuh ke kandang, diduga karena menderita epilepsi.
"Segera saja babi yang kelaparan itu menyerang perempuan itu dengan menggigit wajah, telinga, serta bahunya," demikian keterangan polisi.
Tatkala insiden itu terjadi, suami perempuan itu sedang sakit.
Dia kemudian bangun dan mulai bergegas mencari istrinya karena tidak juga pulang.
Ketika pergi ke kandang, dia menemukan istrinya dengan beberapa bagian tubuh yang sudah dilahap oleh babi kelaparan tersebut.
Maknai Kehilangan, Natasha Rizky Teringat Ketiga Anaknya Saat Berakting di Film Keajaiban Air Mata Wanita
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |