Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Mana nih penggemar ponsel Huawei?
Apakah kamu sudah menati-nantikan ponsel baru keluaran Huawei?
Jika iya, Grid.ID akan memberikan informasi menarik mengenai tanggal rilis perangkat Huawei nih.
Tanggal 27 Maret nanti Huawei akan merilis perangkat baru andalannya.
Bisa jadi perangkat andalannya tersebut adalah Huawei P20 dan P20 Plus yang sudah ramai diperbincangkan.
(BACA : Kabar Baik Untuk Pelaku Bisnis, Kini Instagram Akan Luncurkan Penambahan Slot Iklan di Menu Stories)
Atau bisa jadi Huawei akan merilis perangkat andalan baru lainnya?
Undangan untuk konferensi persnya sudah hadir dua bulan lebih awal sebelum acara berlangsung.
Baru-baru ini, Huawei mencoba meluncurkan Mate 10 Pro, ponsel high-end-nya.
Ponsel tersebut mengusung layar selebar 6 inci, chip dan desain premium AI-enabled ke pasar Amerika Serikat.
Huawei telah berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir.
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |