Grid.ID - 8 bulan sudah mendiang suami Ririn Ekawati, Ferry Wiajaya berpulang.
Sampai saat ini Ririn masih menutup hati untuk menjalin hubungan lagi.
Saat ditemui di salah satu mal kawasan Jakarta Pusat, kemarin, Jumat (2/2/2018) Ririn mengungkapkan dengan tegas belum lagi ingin menikah.
Diakuinya teman-temannya sudah menjodoh-jodohkan oleh rekan sesama artis.
(Baca Juga: Selain Juwita Bahar, 3 Artis Ini Ternyata Juga Pernah Ribut dengan Ibunya Sendiri, Ada yang Merasa Dieksploitasi)
"Teman-teman artis aku Ussy, Nindy, Ashanty, Olla suruh aku nikah lagi. Mereka pada nyodorin untuk aku dikenalin ke teman-temannya, kalau disuruh menikah lagi aku bilang enggak.
Aku mau fokus apa yang ada sekarang ini. (Jodoh) itu belum tahu ada apa enggak. Jadi enggak usah dipikirin," tegas Ririn.
Saat ini Ririn memilih untuk menikmati hidup dengan kedua putrinya, Jasmine dan Cattleya.
Selain itu, ia juga disibukan menjadi aktivis kanker dengan mengunjungi dan memberi bantuan pada anak penderita kanker.
Mengunjungi yayasan kanker satu dan lainnya sudah menjadi agenda keseharian Ririn.
(Baca Juga: Unggah Foto Masa Kecilnya dengan Aurel Hermansyah, Azriel Hermansyah Buat Netizen Terharu!)
Hal ini dilakukan bukan tanpa alasan, dirinya mengaku perlu memberi bantuan pada mereka karena sang suami pernah menderita kanker.
"Suamiku sakit dan meninggal karena kanker, karena itu aku concern (bantu anak penderita kanker), aku pengen berbagi karena aku banyak bersyukur atas apa yang aku punya, kita masih sehat, semenjak itu aku jadi jarang mengeluh," ungkap Ririn.
Bukan hanya berupa materi saja, tapi perempuan berusia 35 tahun ini meluangkan waktu untuk rutin mengunjungi penderita kanker.
"Kita membantu orang bukan hanya materi saja tapi waktu, perhatian, support, itu sangat berarti buat mereka.
Aku datang jenguk mereka, bawain snack aja mereka udah happy, itu jadi kaya aura positif untuk mereka mau kemo," kata Ririn.
Rutin menjenguk anak penderita kanker buakan hanya untuk membuat para penderita ini senang, melainkan dirinya juga terinspirasi dengan perjuangan mereka.
(Baca Juga: Tak Pernah Jaga Imej, Isyana Sarasvati Berharap Penampilannya Bisa Menginspirasi Selebriti, Begini Katanya!)
Ada kisah haru yang sempat dialami Ririn saat mengunjungi para penderita kanker.
"Ada satu anak, dia ngga terlihat sakit, ketawa padahal dia sudah stadium 4, mukanya sudah bengkak, darahnya sudah sedikit, tapi dia ketawa terus dan itu membekas untuk saya.
Tapi sedih, minggu lalu dia meninggal," ungkap Ririn sambil menghapus air matanya.
Betapa sedihnya ibu dua orang anak ini ketika menceritakan kisah pejuang kanker yang ditemuinya.
Dia pun mengakui setiap kunjungannya saat itu, bisa jadi ada satu anak yang tidak bisa dilihatnya lagi karena sudah meninggal.
"Kalau kita datang ke suatu tempat belum tentu kita dateng lagi masih ada. Itu membekas," sambungnya.
(Baca Juga: Rieta Amalia Resmikan Hotel Barunya, Caca Tengker Kok Nggak Hadir, Kemana?)
Itulah mengapa Ririn mulai concern untuk terus membantu penderita kanker, karena perjuangan mereka itu benar-benar membekas untuknya.
Membuatnya termotivasi untuk membantu, tak hanya bantuan materi, tapi juga support untuk mereka. (*)
Berita ini pernah tayang juga di Nakita.ID, dengan judul Jadi Aktivis, Ririn Ekawati Menangis Menceritakan Kisah Pejuang Kanker.
5 Arti Mimpi Bertemu Ular Raksasa, Ada Kekuatan atau Justru Ketakutan yang Tersembunyi?
Penulis | : | Siti Umaiya |
Editor | : | Siti Umaiya |