Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Kita biasanya menganggap bahwa untuk menjadi seorang milyuner maka kita harus bekerja di kantoran atau di perusahaan-perusahaan multi nasional.
Namun seorang wanita asal Tiongkok berikut ini berhasil mematahkan pandangan bahwa untuk menjadi kaya kita harus bekerja di kantor.
Wanita berusia 55 tahun ini, bahkan memperoleh kekayaannya dari bekerja sebagai pengasuh bayi.
Dilansir Grid.ID dari South China Morning Post, seorang wanita dari daerah pedesaan Tiongkok berhasil menabung sebanyak 1 juta yuan (sekitar 2,1 milyar Rupiah).
Wanita bernama Li Guoqin menghasilkan uang sebanyak itu dari bekerja sebagai pengasuh ibu-ibu yang tinggal di kota .
Ia merawat bayi mereka yang baru lahir pada bulan pertama bayi tersebut.
Ada sebuah tradisi bagi ibu-ibu di Tiongkok untuk tinggal di rumah selama sebulan setelah memiliki anak.
Gaji Li Guoqin meningkat selama bertahun-tahun karena melakukan pekerjaan tradisional merupakan tanda kemakmuran di kota-kota di Tiongkok.
Li biasanya dibayar 2.000 yuan (sekitar 4,2 juta Rupiah) per bulan.
Ia telah bekerja sebagai pengasuh selama 13 tahun.
(BACA : Misteri Munculnya Tumpukan Batu di Tengah Sungai Cibojong Sukabumi Akhirnya Terungkap)
Kini Li mematok bayaran sekitar 14.000 yuan (sekitar 29,8 juta Rupiah) dan mematok 20.000 yuan (sekitar 42,5 juta Rupiah) jika bayi yang diasuhnya kembar.
Li memulai profesi unik ini di Ningbo, Provinsi Zhejiang, Tiongkok.
Uang yang telah dia tabung selama bertahun-tahun digunakan untuk membayar pendidikan putra dan putrinya di perguruan tinggi.
Li bahkan membelikan anak-anaknya rumah di Beijing dan Wuhan.
Kebiasaan para ibu-ibu di Tiongkok untuk berdiam selama sebulan meliputi serangkaian peraturan dan ritual yang rumit, seperti tinggal di dalam rumah, tidak mencuci rambut dan makan banyak sup ayam.
(BACA : Akibat Longsor dan Dihantam Batu Berdiameter 3 M, Rumah Warga di Bima Roboh, Berikut Korban Jiwanya)
Dulu, tanggung jawab untuk merawat ibu dan anak yang baru lahir merupakan tanggung jawab seorang nenek.
Namun seiring dengan kenaikan kesejahteraan kini banyak pasangan muda yang kaya raya mencari pengasuh profesional, yang mengarah ke industri yang dijalankan oleh Li.
Dalam situs perusahaan di mana Li bekerja, diuraikan rangkaian pekerjaan yang dilakukan oleh pengasuh bayi.
Layanan Domestik Ningbo Haishu Lanfu, mengatakan bahwa tugas pengasuh adalah membersihkan pakaian ibunya, memasak makanan khusus setelah melahirkan dan menginstruksikan para ibu untuk menyusui.
Pengasuh yang lebih canggih juga bisa memberikan pendidikan musik kepada bayi yang baru lahir, mengajari bayi untuk berenang dan membantu merawat ibu muda jika ia mengalami depresi pasca melahirkan atau insomnia.
(BACA : Kejam! Paman Pengangguran Tega Perkosa Keponakannya Sebanyak 564 Kali)
Li mengatakan bahwa ia sering tidur hanya dua jam semalam, tapi tantangan terbesar datang dari orang tua yang pilih-pilih.
Li menceritakan bahwa ada seorang klien yang menuntut bayinya tumbuh persis 750 gram (1,6 pon) setiap bulannya.
Ada juga klien Li yang memintanya untuk mencuci semua pakaian dengan tangan, bukan mesin cuci.
"Ini adalah pekerjaan yang sulit dilakukan sebagai wanita pengasuh," kata Li.
"Saya tidak bisa tidur nyenyak. Permintaan dari klien terus bertambah tinggi," ujarnya.
Li mengatakan bahwa dia merencanakan masa pensiunnya.
(BACA : Buat Keributan di Kantor Pengadilan, Remaja 18 Tahun Ditembak Polisi Tepat di Depan Ibunya)
Hal ini agar dia bisa menjaga menantu perempuannya, yang akan segera melahirkan bayi.
"Kerja keras itu sangat berharga," kata Li.
"Saya merasa sangat bangga dan lega setiap kali memikirkan anak-anak saya sendiri," ujarnya.(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |