Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Pernah makan pisang, terus menemukan benang-benang halus di antara kulit dengan daging buahnya?
Biasanya kita memang cenderung akan membuang hal-hal aneh yang terdapat dalam makanan.
Entah karena jijik atau takut keracunan.
Tapi untuk kasus yang satu ini, kamu nggak perlu kok buang benang-benang halus yang terdapat pada buah pisang.
( BACA JUGA: Sekarang Kamu Bisa Makan Pisang Sekulitnya loh, Kok Bisa? Ini Penjelasannya )
Karena sebenarnya benang-benang halus itu punya kegunaan yang jarang kita ketahui.
Melansir dari Reader's Digest, benang-benang halus pada pisang ini disebut dengan floem dan berfungsi sebagai 'pembuluh darah'.
Floem mengangkut nutrisi dan zat-zat lain hasil fotosintesis ke seluruh bagian daging buah pisang.
Dengan kata lain, floem inilah yang membuat pisang menjadi tumbuh dan rasanya enak.
( BACA JUGA: Ternyata Anggapan Bahaya Radiasi Ponsel Untuk Kesehatan Selama Ini Salah! Begini Penjelasannya )
Selain itu, floem pisang ini bisa berguna untuk mengetahui tingkat kematangan pisang.
Source | : | Reader Digest |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |