Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Penyanyi Nabilah Ayu akan segera menanggalkan seragam SMA-nya.
Mantan personil JKT 48 ini mengaku tengah fokus untuk ujian kelulusan sehingga ingin mengurangi jadwal syuting.
"Kalau tawaran-tawaran syuting agak dikurangin dulu sih, mau fokus UN (Ujian Nasional) dulu," ungkap Nabilah kepada Grid.ID di Britama Arena, Jakarta Utara pada Sabtu (3/2/2018).
(BACA: Terkena Penyakit Kulit, Gadis Ini Tetap Percaya Diri dan Tak Malu Akan Hal Tersebut)
Meski namanya telah melambung sebagai penyanyi, tapi Nabilah tak sedikitpun melupakan pendidikan.
Kepada Grid.ID ia bercerita, setelah lulus SMA Nabilah akan lanjut untuk berkuliah.
(BACA: Diajak Berenang Untuk Pertama Kali, Begini Lucunya Ekspresi Anak Rachel Vennya, Lihat Deh Videonya)
"Langsung lanjut kuliah lagi sih, kalau ada rencana pasti dan engga mau tunggu tahun depan," kata Nabilah.
Sejauh ini, Nabilah masih dibuat bingung dengan jurusan kuliah yang akan diambilnya.
(BACA: Daebak, Tampil di Program Weekly Idol, BoA Dapat Hadiah Bintang Sungguhan!)
Setidaknya ada tiga pilihan kejuruan yang menjadi minat dari gadis berusia 18 tahun ini.
"Kalau aku sih mau kalau engga dokter, hukum sama yang paling terakhir sih mungkin bisnis karena passion aku itu ya cuma pinginnya sih sebenernya kalau ga jadi notaris atau lawyer," ungkap Nabilah.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |