Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Mega Premier Warkop DKI Reborn 3 Digelar di Grand Indonesia, Sabtu (7/9/2019).
Jelang Mega Premier, sejak sore hari sekitar pukul 17.30 WIB, para pengunjung bioskop yang hadir sudah dimanjakan dengan hiburan.
Di mana saat itu diawali dengan penampilan musik dari Indro Warkop dan Orkes Moral PMR.
Para pengunjung sangat antusias dan ikut bernyanyi sambil bernostalgia lagu-lagu zaman dahulu dari PMR.
Menjelang mega premier sekitar pukul 19.00 WIB, para pengunjung kembali dihibur dengan tarian-tarian hingga kehadiran semua para pemain Warkop DKI Reborn 3.
Kehadiran para pemain tentu saja membuat para penggemar histeris, apalagi saat itu para pemain ditandu menuju lokasi panggung.
Baca Juga: Jelang Gala Premier Warkop DKI Reborn 3, Indro Warkop Minta Doakan Almarhum Dono dan Kasino
"Abang adipati! Bang Ali! Bang Randy!" Teriak penonton sambil mencoba menggapai tangan para pemain saat dipantau Grid.ID di kawasan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (7/9/2019).
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |