Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Anisa Bahar mengungkapkan hubungan asmara antara anak kandungnya Juwita Bahar dan kekasihnya yang bernama Deddy, sudah berlangsung selama dua tahun.
(BACA: Annisa Bahar: Duda yang Mencintai Juwita Belum Ada Keseriusan Menikah!)
Namun dari pihak Deddy sendiri belum ada keseriusan untuk membawa hubungan keduanya ke jenjang yang lebih serius. Padahal dikatakan Anisa, Deddy merupakan seorang duda beranak satu.
"Yah belum ada (keseriusan). Padahal Deddy itu duda anak satu lho," ungkapnya saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (5/2/2018).
Padahal menurut Anisa, anaknya itu lebih memilih Deddy hingga tak pernah pulang ke rumah dibandingkan dengan ibunya sendiri. Anisa kemudia berpesan untuk meminta Deddy untuk segera meminang Juwita.
"Buat Deddy juga, kalau mau tanggung jawab ya nikahin lah itu anak orang (Juwita). Bikinlah pesta yang mewah, katanya orang kaya," tandasnya.
Sebelumnya diketahui hubungan ibu dan anak ini kembali merenggang setelah adanya perseteruan hanya karena sejumlah uang sebanyak Rp 800.000.
Saat itu Anisa merasa tersinggung dengan kekasih Juwita, Deddy, karena marah-marah saat Juwita ingin membelikan kue ulang tahun untuknya seharga Rp 800.000 itu.
(BACA: Berseteru Dengan Anak Kandung Sendiri, Berikut Pengakuan Annisa Bahar yang Menyedihkan)
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Source | : | grid.id |
Penulis | : | Dwi Lanang Sentosa |
Editor | : | Dwi Lanang Sentosa |