Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Sejak beberapa tahun lalu, artis Dorce Gamalama telah menyiapkan kain kafan, penutup jenazah hingga kuburan untuk dirinya.
Tetapi pada akhirnya, peralatan menuju tempat peristirahatan terakhir itu diturunkan kepada siapa saja dan telah digunakan oleh rekan-rekan sesama artisnya.
"Itu justru sebelum saya pakai, Almarhum Olga sudah pakai, Mpok Nori sudah saya pakaikan," ungkap Dorce Gamalama saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (13/9/2019).
Baca Juga: Takut Dihisab, Dorce Gamalama akan Bagikan 600 Baju Gratis kepada Masyarakat
"Beberapa artis sudah saya pakaikan, saya tinggal sisa-sisa mereka saja. Ternyata mereka lebih dulu pakai, padahal itu saya siapkan untuk saya," jelasnya.
Di samping itu, Dorce Gamalama mengungkapkan bahwa dirinya memang rutin melakukan kegiatan amal yang berhubungan dengan penguburan.
"Kan memang aku punya yayasan, menyiapkan kain kafan, pemandian jenazah gratis," ungkap Dorce Gamalama.
Baca Juga: Dorce Gamalama Sakit Ginjal dan Gula, Berat Badannya Turun Drastis sampai 8 Kilogram!
"Jadi setiap bulan aku memang ada sekitar 4-5 orang yang nggak mampu, aku pakaikan, itu sudah termasuk penguburannya," lanjutnya.
Kendati demikian, Dorce Gamalama tetap menyiapkan kain kafan khusus untuk dirinya pribadi.
"Karena belinya di Mekkah, jadi saya jahit pakai benang emas. Cuma kalau kain kafan, itu saya nggak bisa bagi siapa-siapa kecuali saya dan anak saya," ungkap Dorce Gamalama.
Artis berusia 56 tahun ini juga membantah bahwa kain kafan spesial miliknya mengandung makna yang menyimpang.
"Nggak ada alasan, aku beli di Mekah, ya aku iseng-iseng di itu saja, banyak debu, aku celup pakai air zam-zam, tapi jangan jadi syirik, dijemur," paparnya.
"Aku juga punya kiswah, tapi bukan untuk syirik, bukan untuk menarik orang sama kita, nggak, nggak ada," tutup Dorce Gamalama. (*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |