Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Kabut asap semakin pekat menyelimuti Kota Pekanbaru, Riau, sejak kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) melanda sebagian wilayah Sumatera dan Kalimantan beberapa hari terakhir.
Akibatnya, jarak pandang di Kota Pekanbaru pun semakin menurun.
Menurut pantauan BMKG yang dilansir dari Kompas, jarak pandang di Pekanbaru pada pukul 07.00 WIB hanya sejauh 300 meter.
"Pantauan kita jam 07.00 WIB, Pekanbaru jarak pandang 300 meter, Kabupaten Indragiri Hulu 300 meter, Dumai 400 meter dan Pelalawan 200 meter," ujar Prakirawan BMKG Stasiun Pekanbaru, Bibin Sulianto.
Selain itu, tebalnya kabut asap juga membuat kualitas udara menurun.
Data dari Dinas Lingkungan Hidup dan kehutanan (DLHK) Pekanbaru menunjukkan, kualitas udara berada di atas angka 300.
Hal ini berarti kualitas udara tidak sehat dan bisa meningkatkan risiko penyakit pernapasan.
Source | : | Kompas.com,AirVisual |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |