Grid.ID - Putra pedangdut senior Elvy Sukaesih yang bernama Haidar saat ini sedang menjadi perbincangan.
Dikutip dari Antara, Haidar dibawa polisi ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Duren Sawit, Jakarta Timur usai mengamuk di sebuah warung dekat rumahnya, Kamis (12/9/2019) malam.
"Tadi malam langsung di bawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Duren Sawit, setelah dilakukan penangkapan oleh Tim Jatanras Polda Metro," kata Kasat Reskrim Polresta Jakarta Timur, AKBP l Hery Purnomo.
Baca Juga: Anak Sulung Elvy Sukaesih Sudah 4 Kali Dirawat di RSJ
Haidar terlibat pertikaian dengan salah satu pemilik warung di Jalan Usaha Cawang, Jakarta Timur saat permintaannya untuk mengutang rokok ditolak.
Menurut Hery, putra sulung Elvy Sukaesih tersebut sebelumnya pernah mengalami gangguan jiwa.
"Ya, benar dia putra dari Elvy Sukaesih. Dia pernah gangguan jiwa. Infonya seperti itu. Tapi kronologi pastinya silakan menghubungi Polsek Kramat Jati," katanya.
Baca Juga: Tak Diutangi 3 Bungkus Rokok, Putra Elvy Sukaesih Ngamuk Bawa Samurai di Warung Kelontong
Melansir dari Kompas, Junaedi menjadi korban amukan Haidar saat terakhir kali meminta tiga bungkus rokok filter ke warungnya pada Kamis pukul 19.30 WIB.
Istri Keenam Presiden Soekarno Lepas Status WNI dan Minta Dinaturalisasi Jadi Warga Jepang, Ini Alasannya!
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | Candra Mega Sari |
Editor | : | Dewi Lusmawati |