Grid.ID - Tessa kaunang dan Sandy Tumiwa sudah 4 tahun bercerai.
Diketahui, beberapa hari lalu Sandy menggrebeg rumah Tessa Kaunang.
Karena hal itu, hubungan Sandy Tumiwa dengan sang mantan istri, Tessa Kaunang kembali memanas.
Terlebih kini Sandy menyebut dirinya dihalang-halangi oleh Tessa untuk bertemu dengan buah hatinya.
Sandy pun tak kuasa menahan tangis saat mengungkapkan rasa rindunya kepada buah hatinya.
"Nggak bisa, saya memang wajar aja nggak bisa ketemu sama anak saya secara rutin. Di samping itu kemarin kan saya lagi berusaha menghadapi segala ujian kan," ujar Sandy Tumiwa saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (6/2/2018).
Kini momen bertemu anak meski sesekali sangat berharga bagi Sandy Tumiwa.
"Jadi satu momen ketemu aja kan berharga buat saya kan," ujarnya lagi.
(Baca: Bersama Sunan Kalijaga, Baby Niken Ungkapkan Alasannya Laporkan Sandy Tumiwa)
Sandy berharap agar Tessa Kaunang dapat membuka pintu hatinya agar ia dapat diizinkan bertemu dengan sang anak.
"Saya cuman ngarepin tolong dong buka kesadaran, pintu hati bahwa namanya anak tetap anak, terlepas dia seperti apa nantinya, yang penting kehadiran saya, kehadiran Tessa itu baik buat anak-anak," ujarnya lagi.
Ia pun berharap supaya Tessa Kaunang tak melulu membicarakan masalah finansial semata.
Kabar Terbaru Jessica Kumala Wongso Usai Bebas, Unggahannya di Tiktok Jadi Omongan, Disebut ketinggalan Zaman