Grid.ID - Barbie Kumalasari masih jadi perbincangan.
Usai suaminya, Galih Ginanjar, dijebloskan ke penjara gara-gara kasus ikan asin, Barbie Kumalasari justru tambah eksis di dunia hiburan.
Segala hal tentang sosok Barbie Kumalasari dicari-cari oleh masyarakat, apalagi soal kehidupan pribadinya.
Pasalnya, Kumalasari mengaku bahwa dirinya tajir melintir, pengacara bergengsi, serta hidup dengan penuh keglamoran.
Tak tampak seperti orang kaya pada umumnya, banyak yang kemudian menuding Kumalasari halu.
Termasuk soal rumah yang pernah ia akui jadi tempat tinggal dirinya dan Galih.
Pemberitaan soal rumah Kumalasari ini mencuat sekitar Juli 2019 kemarin.
Kala itu, Kumalasari mengaku bertempat tinggal di sebuah rumah mewah yang artistik bak museum.
Namun, belakangan diketahui bahwa rumah tersebut bukan milik Kumalasari, dan bukanlah sebuah rumah tinggal.
Rumah itu ternyata adalah sebuah museum yang dimiliki oleh seseorang dengan nama akun Instagram @mr_puisi.
Sontak saja Kumalasari makin jadi bulan-bulanan masyarakat lantaran mengumbar kebohongan secara masif.
Usai pengakuan soal rumahnya, pemberitaan kembali dihebohkan dengan penampakan rumah yang diduga kuat adalah 'istana' milik Barbie Kumalasari yang sesungguhnya.
Tapi, jauh dari kesan mewah, rumah tersebut justru terlihat kecil seperti rumah di kompleks perumahan sederhana.
Saat dikonfirmasi langsung, Kumalasari mengaku bahwa dirinya memiliki banyak rumah.
"Rumah gue banyak.
"Banyak media yang nggak tahu," kata Kumalasari kala ditemui Grid.ID di Polda Metro Jaya, 7 Juli 2019.
Terkait penampakan rumah sederhana tersebut, Kumalasari mengaku bahwa itu adalah rumah yang ia beli untuk anaknya.
"Gue beli itu buat anak gue.
"Itu rumah gue diminta syuting jusdul tayangan Eksis yang di rumah.
"Rumah itu gue beli buat anak gue, belinya 2-3 tahun lalu," lanjut Kumalasari.
Lama tak bicara soal rumahnya, Barbie Kumalasari kembali berceloteh soal 'rumah mewahnya' lagi.
Celetukan Kumalasari ini ia ungkapkan saat bertandang ke rumah mewah milik Uya Kuya bersama ESGE ENTERTAINMENT yang diunggah di kanal YouTube mereka, Senin siang (16/9/2019).
Melihat megahnya rumah Uya Kuya, Kumalasari 'teringat' akan rumah mewahnya.
"Rumah gue mirip-mirip kayak gini.
Baca Juga: Lama Tak Terlihat, Tampilan Terbaru Artis Senior Desy Ratnasari dengan Makeup Flawless Jadi Sorotan
"Pokoknya banyak pilar-pilar yang besar-besar, pohon-pohon besar," kata Kumalasari sebagaimana Grid.ID kutip dari tayangan di kanal YouTube ESGE ENTERTAINMENT.
Entah bercanda soal rumahnya, Kumalasari menambahkan bahwa di depan rumahnya juga ada pohon tauge raksasa.
"Sama pohon tauge.
"Pohon tauge gue itu karena kebanyakan gue kasih pupuk yang keren, jadi taugenya itu yang bener-bener tauge raksasa gitu lho," celetuk Barbie Kumalasari.
(*)
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | YouTube,Grid.ID |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |