Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Packing barang bawaan kadang jadi 'jebakan batman' saat kamu akan travelling.
Salah-salah kamu bisa kekurangan barang bawaan, atau malah bawa barang terlalu banyak.
Maka dari itu, packing harus benar-benar direncanakan dan tertata.
Grid.ID punya tips biar kegiatan packing kamu lebih hemat, baik dari segi budget sampai waktu nih!
Catat baik-baik ya!
(BACA : Jangan Anggap Remeh, 5 Bahan Makanan Ini Punya Efek Besar Untuk Jaga Kulitmu Selalu Sehat)
1. Pakai koper yang ringan aja
Koper yang berat pasti juga akan 'menyumbang' timbangan bagasi kamu.
Nah, biar timbangan kamu nggak boros, lebih baik pilih koper dengan bahan yang ringan ya.
2. Bawa sepatu cadangan yang simpel
Kalau kamu mau bawa alas kaki cadangan, pastikan bawa yang simpel ya.
Misalnya sepatu model slip-on, ballerina shoes, atau sandal yang bisa langsung dipakai tanpa harus mengikat atau mengaitkan.
(BACA : Hal-hal yang Pantang Kamu Lakukan di 4 Negara Saat Liburan, Ada yang Nggak Boleh Tersenyum loh)
3. Shampoo sasetan
Daripada bawa botol shampoo yang makan tempat, lebih baik pakai shampoo sasetan yang lebih irit.
Selain itu, shampoo sasetan ini bisa mencegah pemakaian shampoo terlalu banyak.
4. Jangan bawa snack yang asin-asin
Kalau ingin membawa snack, pilihlah camilan yang sehat seperti buah atau cokelat.
Jangan membawa camilan yang terlalu banyak mengandung garam, karena bisa bikin kamu dehidrasi.
(BACA : Di Indonesia sih Biasa Dilakukan, Tapi Ternyata 4 Hal Ini Dianggap Kasar di Beberapa Negara)
5. Bawa sweater yang nggak terlalu tebal
Membawa sweater atau jaket saat liburan memang perlu.
Tapi lebih baik jangan bawa yang tebal-tebal, karena bisa boros ruang.
Mending kamu bawa jaket atau sweater yang agak tipis, toh nanti masih dilapisi dengan baju, kan?
6. Bawa baju berwarna netral
Hal ini nih yang sering banget diabaikan oleh para traveller.
Lebih baik kamu packing pakaian berwarna netral, karena bisa di-mix-and-match dengan lebih mudah.
(BACA : Dear Coffee Addict, Ini 3 Negara Penghasil Kopi Terbaik di Dunia yang Wajib Kamu Kunjungi)
Biar lebih berwarna, coba variasikan dengan aksesoris tambahan seperti scarf tipis, bandana, atau outer yang berwarna netral juga.
7. Jangan terlalu sering mengecek barang bawaan
Yang ini penting banget loh.
Kalau kamu terlalu sering mengecek barang bawaan, kamu pasti akan merasa ada hal yang kurang.
Jatuhnya bisa jadi lebih boros tempat dan waktu.
Lebih baik segera tutup kopermu dan istirahat yang cukup biar liburan makin seru! (*)
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |