Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID – 2 Tahun lamanya Vanesha Prescilla harus menunggu peran Milea yang kini sukses diperankan olehnya.
2 tahun dari sejak peran yang ditawarkan tersebut, barulah Ayah Pidi Baiq menemukan sosok Dilan yang cocok.
Selama 2 tahun itu juga Vanesha tidak mengambil job untuk film lain.
Vanesha ternyata punya alasan sendiri rela menunggu selama 2 tahun lamanya.
(Kocak! Berharap Romantis Ala Dilan dan Milea, Begini Realita Percakapan antara Ayu Dewi dengan Suami)
“Kulihat ini ceritanya bagus. Dan aku menghargai Ayah yang sudah percaya sama aku, sedangkan aku belum ada pengalaman apa-apa. Tapi Ayah sudah percaya segitunya sama aku untuk menjadi Milea.” Jelas Vanesha.
Sebelumnya, Vanesha akui dirinya tidak sepercaya diri sekarang untuk menyebutnya Milea.
Namun sebelum ada pengumuman dirinya menjadi Milea dalam film Dilan 1990, banyak yang memang sudah memanggilnya dengan nama Milea.
Hal tersebut pun disebabkan karena dalam novel Dilan dan sekuelnya, Vanesha yang digunakan untuk menjadi ilustratornya. (*)
8 Inspirasi Tema Pesta Tahun Baru, Plus Bocoran Kegiatan sampai Menu Sajian, yuk Kepoin!
Source | : | grid.id |
Penulis | : | July Kusuma |
Editor | : | July Kusuma |