Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Pada bulan Desember lalu, Unicode mengatakan akan merilis emoji baru untuk Android dan iOS.
Harus menunggu dua bulan lagi untuk menunggu daftar final dari Unicode Consortium untuk menerbitkan daftar karakter.
Disebut sebagai Emoji 11.0, dimana daftar tersebut berisi 157 emoji yang bisa kamu temukan di platform smartphone Android dan iOS.
Salah satu fakta menarik dari emoji baru ini ialah daftar tersebut mencakup emoji dengan warna dan gaya rambut yang berbeda.
Untuk pertama kalinya, emoji baru tersebut menyertakan emoji dengan rambut berwarna merah, rambut putih, rambut keriting, bahkan hingga kepala botak.
Daftar emoji yang diumumkan hari ini merupakan daftar final sehingga vendor bisa mulai mengerjakan emoji untuk platform smartphonenya.
Kamu bisa menikmati emoji baru ini pada bulan Juni 2018 mendatang.
Satu hal lagi nih yang nggak kalah menariknya, emoji baru ini bisa kamu balik loh.
Jadi misalkan emoji tersebut menghadap ke kanan, kamu bisa membaliknya menghadap ke kiri.
Dijamin makin seru deh chattingan sama teman atau pacar! (*)
Inilah Wajah Pemenang Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kantongi Rp500 Ribu, Mata dan Hidung Plek Ketiplek?
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |