Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Artis Billy Syahputra baru saja terlibat perseteruan dengan Barbie Kumalasari yang saat itu menjadi bintang tamu talkshow program televisi yang dipandunya.
Hal tersebut bermula ketika beberapa bulan lalu Barbie Kumalasari mengomentari Billy Syahputra agar jangan sampai menghancurkan kariernya sendiri hanya karena perempuan.
Komentar Barbie Kumalasari pun berujung pada saling sindir antara keduanya di media sosial masing-masing.
Bahkan, Barbie Kumalasari mengungkapkan bahwa dirinya dan Billy Syahputra saling tantang untuk membawa permasalahannya ke jalur hukum.
Menanggapi somasi tersebut, Billy Syahputra mengaku bahwa dirinya hanya akan bersabar dengan sikap Barbie Kumalasari yang berapi-api.
Di samping itu, Billy Syahputra berharap permasalahannya dengan Barbie Kumalasari berakhir secara baik-baik.
Baca Juga: Disebut Sudah Bercerai, Barbie Kumalasari Ungkap Galih Ginanjar Ngambek karena Kangen
"Kalau Kumala kesal itu kan hak dia. Kalau gue sendiri sabar aja dulu, yang penting gue enggak pernah ganggu orang," ungkap Billy Syahputra saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (20/9/2019).
"Kalau misalkan ada masalah, mudah-mudahan masalahnya cepat kelar. Setiap masalah pasti ada hikmahnya, kita ambil positifnya aja," lanjutnya.
Selain itu, Billy Syahputra tak ingin ambil pusing jika perseteruannya dengan Barbie Kumalasari hanya dimanfaatkan wanita tersebut agar terus diundang di berbagai stasiun televisi.
"Itu mah hak dari mbak Barbie sendiri, dia mau somasi, dia mau menjaga eksistensinya atau apapun itulah, intinya gue di sini bisa sabar ya sabar aja," ungkap Billy Syahputra.
Jikalau permasalahannya dengan Barbie Kumalasari tak kunjung usai, Billy Syahputra berencana akan membicarakan permasalahan ini secara damai.
"Ya kalau misalkan nggak bisa diselesaikan, gue akan datangi dia ke tempatnya, gue akan tanya secara langsung di YouTube gue nanti," tutup Billy Syahputra. (*)
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |