Grid.ID - Kisah Prada Budi kembali mencuri perhatian publik lantaran memberi inspirasi tentang asalnya sebagai Suku Anak Dalam.
Meski berasal dari Suku Anak Dalam dan tinggal di tengah hutan, Prada Budi sukses menjadi anggota TNI hingga bisa menginspirasi di perbatasan.
Prada Budi juga menceritakan masa lalunya sebagai Suku Anak Dalam yang minim fasilitas, sehingga belajar hanya dengan menggunakan daun dan arang.
Namun kini, Prada Budi menjad salah satu anak Rimba Jambi yang sukses menjadi Tentro atau Tentara.
Budi tergabung dalam Satgas Pamtas Yonif 142/KJ dan mengajar anak-anak SD di Perbatasan RI-RDTL (Republik Indonesia-Republik Demokratik Timor Leste).
Saat mengajar murid-murid SD tersebut, Budi menceritakan pengalamannya di masa kecil yang hidup serba kekurangan.
Namun, ia kini menjadi anggota TNI, membuktikan bahwa keadaan tidak menentukan masa depan seseorang.
Kisah inspiratif yang dibawa Prada Budi dibagikan kepada anak-anak murid SD 1 Motaain Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Pengalaman masa kecil Prada Budi disampaikan untuk memotivasi serta mencerdaskan anak-anak yang tinggal di daerah perbatasan tersebut.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |