Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Siapa yang tak ingin memiliki penampilan yang sempurna, bukan?
Seolah penampilan sendiri sudah menjadi barang wajib yang tidak boleh dilewatkan setiap hari.
Cara untuk mempercantik penampilan pun beragam, mulai dari yang paling mudah menggunakan makeup hingga mendatangi klinik kecantikan untuk menjalani serangkaian perawatan.
Namun beda halnya dengan seorang wanita 26 tahun bernama Kelly ini
Pasalnya dia lebih memilih melakukan perawatan sendiri di rumah, padahal dia bukanlah seorang ahli di bidangnya.
Alhasil setelah melakukan perawatan berupa filler wajah, penampilannya bukannya cantik tapi justru mengerikan.
Baca Juga: Tanpa Filler, Ini 5 Trik Makeup yang Bisa Membuat Bibir Terlihat Lebih Tebal
Bahkan dirinya terpaksa harus dilarikan ke rumah sakit karena ulahnya sendiri ini.
Bagaimana tidak, pipi dan bibirnya itu justru nampak benjol dan muncul nanah.
"Aku ingin tampil cantik seperti orang-orang di Instagram, tapi filler ini malah membuat aku terlihat makin mengerikan," ujar Kelly kepada The Sun Online.
Dia mengaku melakukan filler wajah sendiri karena tergiur harganya yang lebih murah daripada datang ke klinik kecantikan, yaitu hanya
Apalagi tagline produk filler itu berbunyi, "Menghilangkan keriput tanpa rasa sakit".
Namun, sejak dua minggu melakukan filler pertamanya, wajah Kelly justru bengkak dan meradang.
Baca Juga: Istri Demian Aditya, Sara Wijayanto Akui Ketagihan Filler Wajah
"Wajahku bengkak dan meradang. Itu lah dimana reaksi yang cukup parah terjadi. Sungguh-sungguh menyakitkan," kata Kelly.
Ia juga mengaku tidak mengetahui risiko apa yang menghantuinya ketika membeli produk ini.
Apalagi dia juga tidak memiliki lisensi perawatan kecantikan apapun.
Baca Juga: Curhat Barbie Kumalasari Tentang Operasi Hidung Karena Infeksi Pasca Lakukan Filler
Lebih lanjut, sekarang dia menyesal karena saking sakitnya hingga ia tidak sanggup menggunakan makeup.
"Aku bahkan tidak bisa memakai makeup. Aku cukup depresi juga karena ini," ungkapnya.
Namun beruntung dia langsung memeriksakan kondisinya ke dokter kulit.
Baca Juga: Salmafina Sunan Beberkan Alasannya Lakukan Filler Dagu Walau Harus Berdebat dengan Ibunda
Kini dia hanya perlu menjalankan rawat jalan untuk menghilangkan nanah yang mengisi benjolan di wajahnya itu.
Kelly pun sangat menyesal dan memperingatkan wanita lain di luar sana agar tidak mencotoh perbuatannya.
"Aku sangat menyesal, seharusnya produk itu tidak dijual bebas,"
"Semoga wanita di luar sana bisa mengambil pelajaran dari yang aku alami sekarang," kata Kelly.
(*)
Source | : | The Sun |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |