Laporan Wartawan Grid.ID, Ahmad Rifai
Grid.ID - Bunyi hamparan uang koin bergemerincing keluar dari mulut drum.
Ismianah, warga Desa Sidomlangean, Kecamatan Kedungpring, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, rajin menabung.
Drum cukup besar berwarna silver jadi wadah bagi koin-koin miliknya.
Tidak disangka selama 2,5 tahun menabung, koin kecil itu sudah menggunung.
(Baca juga: Niatnya Rogoh Ponsel yang Tejatuh di Lubang Closet, Lengan Seorang Pria Malah Terjepit)
Nilainya saat ditotal tidak tanggung-tanggung.
Hamparan uang koin seberat 30 kilogram ternyata bernilai Rp. 21 juta.
Sebelumnya video yang dibagikan anak Ismianah, Ayu Nawang Retno NingTyas, mendadak viral saat dibagikan di Facebook pada 1 Februari 2018.
Sang anak memperlihatkan potret drum berwarna silver dan sebuah video saat koin-koin berharga dikeluarkan.
(Baca juga: Ekstrem, Seorang Pria Cabut Gigi Kakek-kakek Dengan Catut)
Saking takjub dengan adegan video pecah celengan, total sudah ada 6,8 ribu komentar dan telah dibagikan sebanyak 35 ribu kali.
Ismianah mengaku ketekunan menabung koin dimulai ketika dirinya kepikiran dengan rencana kuliah anak bungsunya.
"Saat itulah saya kemuduian punya niat mengumpulkan sisa uang recehan," ungkapnya seperti dikutip wartawan Grid.ID dari Surya.
Tekad untuk menabung ternyata memang sudah dipikirkan masak-masak.
(Baca juga: Istri Tak Sadar, Suami yang Mabuk Terjatuh dari Mobil dan Ditinggalkan Begitu Saja)
Sebuah drum dengan tinggi 80 cm beserta diameter 40 cm dipesan.
Katanya, tiba-tiba ide sudah terlintas begitu saja.
Sebagai penjual pakaian di pasar, dirinya sering mendapat uang koin sebagai alat pembayaran.
Daripada terbuang percuma, katanya, "Lebih baik saya kumpulkan."
(Baca juga: Rayuan Maut Mahasiswi 20 Tahun, Hadiahi Pacar Sebuket Bunga Besar, Ternyata Isinya Uang Puluhan Juta!)
Seiring berjalannya waktu, drum akhirnya terisi penuh.
Ini jadi pertanda, celengan harus segera dipecah.
Butuh waktu 4 jam untuk menghitung keseluruhan jumlah uang.
Soal beratnya, jangan ditanya.
(Baca juga: Belum Jelas Penyebabnya, Ibu Tewas Terjatuh dari Lantai 10 dan Menimpa Satpam di Bawahnya)
Meski hanya mencapai 30 hingga 35 kilogram, anak-anak Ismianah tidak kuat untuk mengangkatnya.
Punya uang receh sebanyak itu, Ismianah mulai ragu apakah bank akan mau menerimanya.
Namun, usai menelpon petugas, ternyata pihak bank tidak keberatan.
Tapi ada sarat yang diminta.
Sebelum diantar, uanga logam harus sudah ditata dengan jumlah Rp. 100 ribuan agar memudahkan dalam proses penghitungan.
(Baca juga: Strategi Bisnis, Sebuah Restoran Pekerjakan Pramusaji Wanita Dengan Berpakaian Bikini)
Ternyata proses menabung uang koin membuat ibu 3 anak ini ketagihan.
Ia berniat untuk mengulanginya kembali.
"Minimal buat contoh anak saya agar gemar menabung.(*)
Inilah Wajah Pemenang Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kantongi Rp500 Ribu, Mata dan Hidung Plek Ketiplek?
Penulis | : | Ahmad Rifai |
Editor | : | Ahmad Rifai |