Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID – Vicky Prasetyo dan Angel Lelga akhirnya menjawab rasa penasaran publik tentang rencana pernikahan mereka.
Buktinya kemarin, Jumat (9/2/2018), Vicky dan Angel Lelga dinyatakan resmi sebagai pasangan suami dan istri.
Proses akad nikah mereka digelar di ruang utama masjid Istiqlal, Pasar Baru, Jakarta Pusat.
Akad nikah Vicky Prasetyo dan Angel Lelga awalnya disiarkan seacara live dalam program variety show Pesbukers.
Namun, setelah acara Pesbukers usai, rangkaian acara akad nikah itu tak lagi disiarkan secara langsung.
Meski begitu, pengunjung masjid yang kebetulan hadir, memang masih diperbolehkan menyaksikan, meski dari jarak yang sangat jauh.
Menurut pantauan Grid.ID, ada beberapa warga yang memang hadir menyaksikan proses akad nikah itu sedari awal.
Berbagai reaksi dikeluarkan warga yang secara langsung melihat proses sakral tersebut.
Ada yang sibuk mengabadikan dengan ponsel seadanya, namun ada pula yang tertawa geli melihat Vicky Prasetyo akhirnya resmi menikahi Angel Lelga.
"Hahahaha si Vicky nikah," ucap salah satu warga yang turut menyaksikan proses akad nikah Vicky dan Angel.
Tak hanya tertawa geli melihat tingkah Vicky usai menikahi Angel.
Ada dari mereka yang masih menganggap pernikahan Vicky dan Angel tak ada bedanya dengan adegan yang ada di banyak sinetron dan FTV.
"Itu nikahnya cepat amat, kayak di TV (sinetron, red)," ucap kata warga. (*)
Apa Makna Jeruk dalam Perayaan Imlek 2025? Yuk Simak Filosofi si Bulat Manis Ini!
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |