Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Bebby Fey terlihat sangat geram dengan sosok youtuber yang telah menidurinya.
Pasalnya, hingga kini sosok youtuber itu belum menemuinya dan beritikad baik untuk menyelesaikan masalah mereka.
"Jadi kita tunggu 1 X 24 jam ya, sampai besok ya. Kalo mereka nggak ada itikad baik, secara berat hati kita laporkan," ujar Bebby Fey saat Grid.ID jumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2019).
Baca Juga: Sutradara Awi Suryadi Mengaku Bumbui Danur 3 Dengan Drama
Karena itu, setelah melayangkan somasi terhadap sosok youtuber tersebut, Bebby Fey berencana akan membongkar sosok youtuber yang selama ini ia rahasiakan kepada publik.
"Jadi per hari ini kita buat somasi yang kedua dan dilayangkan pada hari Rabu," ungkap Yanuar, kuasa hukum Bebby Fey
"Jadi pada saat somasi kedua ini membuka, memang toleransi yang selama ini kita sudah berikan kebijakan pada pihak mereka supaya bisa diselesaikan, maka dari itu kita akan menggugat," ucapnya.
"Iya somasi kedua, Rabu ini somasi kedua. Jadi Rabu besok itu pagi dilayangkan sorenya kita kasih tau (nama youtuber)," tambahnya.
Hingga kini pun, Bebby Fey masih nunggu respon dan itikad baik dari sosok youtuber itu.
Akan tetapi jika sosok youtuber itu tidak menanggapi persoalan, pihak Bebby akan membawa kasus tersebut ke jalur hukum.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Nurul Nareswari |