Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Di era millennials ini semakin banyak perempuan yang menunjukkan eksistensinya di dunia.
Baik di bidang pendidikan, ekonomi maupun sosial.
Jiwa-jiwa bunda theresa seolah semakin hidup di dalam perempuan millennials masa kini.
Sebut saja namanya Datuk Maimunah Mohd Sharif yang baru terpilih menjadi ketua UN HABITAT milik PBB.
(BACA: Dissa Syakina Ahdanisa Dapat Anugerah Gantari 2018, Simak Kisahnya di Sini yuk )
UN-HABITAT merupakan badan PBB yang menyediakan tempat tinggal manusia.
Badan ini berdiri pada tahun 1978 dengan kantor pusat di markas PBB Nairobi, Kenya.
Dilansir Grid.ID dari laman star2, walikota Penang mengatakan bahwa sejak dulu Datuk Maimunah merupakan sosok yang selalu percaya bahwa PBB mampu mengubah keadaan dunia menjadi lebih baik.
Dan sekarang dia berada di posisi sebagai pelaksana dari salah satu kegiatan PBB itu.
Hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Maimunah karena dia menjadi wanita Asia pertama yang memimpin Badan PBB tersebut.
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |