Grid.ID - Sosok penyanyi Mulan Jameela seolah tak pernah lepas dari kontroversi.
Belum reda pemberitaan soal terpilihnya Mulan Jameela menjadi anggota DPR RI, serangkaian pro kontra sudah membayanginya.
Pasalnya, kesuksesan Mulan Jameela untuk menjadi anggota DPR RI tak mendapat restu dari sejumlah pihak.
Diketahui sejumlah kader Partai Gerindra Kabupaten Garut, Jawa Barat yang menaungi sang penyanyi baru-baru ini ramai berunjuk rasa.
Dilansir Tribun Jabar, para kader tersebut berdemonstrasi di Kantor DPC Partai Gerindra Garut di Jalan Proklamasi, Kecamatan Tarogong Kidul pada Senin (23/9/2019).
Usut punya usut mereka memprotes terpilihnya Mulan Jameela sebagai anggota DPR RI.
Bagaimana tidak, Mulan menggeser posisi rekan satu partainya, Ervin Luthfi yang meraup jumlah suara lebih banyak dalam Pemilu 2019 lalu.
Tak hanya menyuarakan protesnya, para pendemo juga membawa sejumlah spanduk yang bertuliskan sebutan baru untuk istri musisi Ahmad Dhani itu.
Jika menilik ke belakang, kontroversi seperti ini bukanlah kali pertama dalam kehidupan Mulan Jameela.
Sebelumnya, isu yang menyebut Mulan Jameela sebagai orang ketiga di pernikahan Maia-Dhani sempat menyeruak ke publik.
Kendati diterpa berbagai kabar tak sedap, Mulan dan Dhani nyatanya sanggup mengarungi rumah tangga hingga 10 tahun lamanya.
Satu dekade bersama, pasangan ini dikaruniai sepasang putra dan putri, yakni Shafeea Ahmad dan Ahmad Syailendra.
Sayangnya, kebahagiaan Mulan Jameela mengalami ujian tatkala Ahmad Dhani ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ujaran kebencian hingga harus mendekam di Lapas Cipinang, Jakarta.
Alhasil, ibu 4 anak itu harus menjadi tulang punggung keluarga demi mengurus putra-putrinya seorang diri.
Kabar ini rupanya mengundang perhatian presenter Arie Untung dan Fenita Arie untuk ikut berkomentar.
Ya, pasangan suami istri tersebut tak lain adalah sahabat dekat sekaligus rekan sang penyanyi di Kajian Musyawarah.
Dilansir YouTube Selebrita7.com pada Senin (23/9/2019), Arie Untung sempat enggan berkomentar karena belum mendengar langsung dari sang sahabat.
“Kalau itu kita nggak bisa komentar. Kita belum denger langsung,” ujar Arie Untung.
“Kita nggak ngerti,” sang istri, Fenita Aire menambahkan.
Meski begitu, Arie Untung mencoba menyikapi kabar ini secara bijak.
“Ibaratnya setiap orang pasti punya masalah pribadi. Tapi karena kita belum denger, nggak shahih kalau denger dari kita ya,” Arie menambahkan.
“Bapak pembawa acaranya, pak? Udah nggak usah,” canda Fenita usai mendengar penuturan suaminya itu.
“Jadi, ibaratnya kalau ada masalah cepat selesai. Kalau nggak ada masalah jangan beritakan,” pungkas Arie Untung.
(*)
Inilah Wajah Pemenang Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kantongi Rp500 Ribu, Mata dan Hidung Plek Ketiplek?
Source | : | Tribun Jabar,Youtube Selebrita 7.com |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |