Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Sukses berperan menjadi Tita dalam film Eiffel I'm In Love pertama, Shandy Aulia merasa harus mengeksplor lebih jauh karakter yang pernah dimainkannya 14 tahun silam.
Hal itu menjadi tantangan tersendiri bagi Shandy yang harus menggambarkan karakter Tita yang lebih dewasa, namun tidak menghilangkan sifat aslinya yang ada pada film pertama.
(BACA: 14 Tahun Berlalu, Eiffel I'm In Love 2 Akan Muncul di Hari Valentine)
"Tantangannya adalah kita diberi kesempatan untuk eksplor lebih lagi," ucap Shandy Aulia saat ditemui Grid.ID di Plaza Senayan dalam pemutaran perdana film Eiffel I'm In Love 2, Sabtu (11/2/2018).
Shandy pun merasakan perbedaan ketika mendalami karakter dalam Eiffel I'm In Love 2.
"Waktu Eiffel pertama mungkin kan itu adalah film pertama saya dimana saya hanya bisa menerima skript, saya telan lalu saya lakukan gitu bagian saya. Tapi di sini saya bisa eksplor sama Sammy so this is kayak kesempatan kedua kita untuk kita eksplor lebih lagi untuk karakter Adit dan Tita," ucap Shandy.
(BACA:Poster Eiffel I`m in Love 2 Telah Dirilis, Kisah Cinta Adit & Tita Masih Lanjut?)
Terlebih bagi Shandy, film Eiffel Im In Love ini adalah film yang membuatnya pertama kali jatuh cinta dengan dunia akting.
"Menurut saya, film ini punya kenangan tersendiri buat saya, karena ini first movie saya. Karena Eiffel I'm in Love pertama juga saya jatuh cinta ke dunia akting sampai sekarang ini," jelas Shandy. (*)
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |