Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID – Untuk ke-14 kalinya ajang Miss Indonesia diselenggarakan, setelah melaksanakan audisi di empat kota besar di Indonesia yaitu Surabaya, Semarang, Bandung, dan Jakarta, serta spesial hunt di empat wilayah, yaitu Medan, Makassar, dan Yogyakarta.
Sehingga terpilih 34 finalis dari setiap Provinsi di Indonesia menjadi kontestan Miss Indonesia 2018.
Sebagai seorang Miss Indonesia 2017 dan sempat masuk menjadi 10 besar Miss World 2017, Achintya Nielsen memberikan tips kepada finalis yang saat ini sedang berjuang untuk mendapatkan mahkota bergilir darinya.
(Cerita Angelika Batfutu, Salah Satu Peserta Audisi Miss Indonesia 2018 yang Ikut Serba Dadakan)
Sebelumnya Tya panggilan untuk Miss Indonesia 2017 ini menyampaikan, semenjak jalani audisi hingga sekarang memiliki motivasi untuk Indonesia dan membantu orang lain.
Hal tersebut menjadi motivasinya lantaran menurut dirinya menjadi Miss Indonesia harus bisa memberi dampak positif bagi orang lain.
"Dari audisi sampai sekarang pun motivasi saya untuk Indonesia karena saya ingin membantu orang, dengan ini bisa berdampak positif bagi orang lain," jelas Achintya Nielsen di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada Senin (12/2/2018).
Tya juga menambahkan, saat menjalani masa karantina hingga malam final Miss Indonesia, para kontestan pasti akan merasakan gugup.
Walau begitu, finalis harus menjawab pertanyaan dari dewan juri dengan kata-kata yang beasal dari hati.
"Kalian akan merasakan nerveus atau tidak bisa bicara, yang penting dari hati kalian," lanjutnya.
Tak hanya itu, finalis juga harus memiliki rasa bangga dan cinta Indonesia.