Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Pada Jumat (11/2/2018), secara tiba-tiba Seohyun SNSD tampil di konser Winter Olympics.
Konser tersebut digelar di Haeoreum Theater, Seoul.
Yang lebih mengejutkan, selain kehadiran Seohyun adalah magnae SNSD itu berduet dengan Samjiyeon Band yang berasal dari Korea Utara.
Seohyun menyanyikan lagi Let's Meet Again dan Our Wish bersama dengan penyanyi Korea Utara.
(BACA: Keluar dari SM Entertainment, Seohyun SNSD Dikabarkan akan Segera Gabung Agensi Aktris Lee Bo Young)
Dalam video yang beredar, Seohyun dan penyanyi dari Korea Utara pun saling berpelukan dalam waktu yang cukup lama.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, pada Senin (12/2/2018), seorang perwakilan mengatakan jika Seohyun tampil dalam pertunjukkan tersebut di detik terakhir.
Penampilan Seohyun diminta langsung oleh Blue House di hari konser.
"Pertunjukan itu tidak dilakukan dengan sengaja, Seohun tampil setelah mendapat permintaan yang mendadak. Blue House meminta ia untuk tampil, tidak ada kata lain selain 'Kami sangat berharap kamu bisa datang,'" kata perwakilan tersebut.
(BACA: Pesan Mengharukan Seohyun SNSD Setelah Meninggalkan SM Entertainment dan SNSD)
Ia menambahkan jika Blue House yang meminta dua lagu.
Ia juga membocorkan jika Seohyun belajar satu lagu itu di hari pertunjukan.
"Karena itu adalah penampilan yang mendadak, Seohyun bahkan tidak punya waktu untuk latihan," imbuhnya.
(BACA: Luar Biasa Seohyun SNSD Jadi Jagoan dan Banting Penjahat Begini!)
Para member SNSD lainnya juga pernah mengatakan jika mereka kerap kali mendapat undangan untuk tampil secara mendadak dengan waktu latihan yang singkat.
Benar-benar magnae kebanggaan Sone ya.
Bagaimana menurut kalian? (*)
Tak Takut Adu Jotos dengan Denny Sumargo, Farhat Abbas Justru Khawatirkan Hal Ini: Kalau Kalah, Kasihan Dia
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |