Grid.ID - Amarah seorang istri memuncak di kala memergoki suaminya berduaan dengan wanita lain.
Ia melihat wanita yang diduga merupakan perebut laki orang (pelakor) itu di mobil yang dikendarai suaminya.
Kejadian pada Selasa (13/2/2018) sekira pukul 08.30 WIB ini pun seketika menjadi viral di Facebook setelah dibagikan oleh sejumlah akun.
(Belum Menikah, Nikita Mirzani Sudah Ikhlas Berbagi Suami dengan Pelakor)
Menurut keterangan yang disertakan, Abdi Sunaryati mengemudikan mobilnya dengan membawa anaknya yang masih balita untuk membuntuti mobil Muhammad Naim, suaminya.
Dalam perjalanan, dirinya melihat wanita lain yang diduga selingkuhan itu turun dari mobil suaminya di Kompleks Perumahan Yuka, Jalan Nanas 2, Sampit, Kalimantan Tengah.
Ia pun terus mengikuti mobil bak terbuka Mitsubishi L300 suaminya.
Sang suami, yang tampaknya sadar sedang diikuti, pun menambah laju kendaraan.
(Korban Selamat Kecelakaan Tanjakan Emen Ungkapkan Kekesalannya, Tak Ada Empati!)
Ketika sampai di Jalan Kapten Mulyono, sang istri kemudian menabrakkan mobil Toyota Fortuner yang ia kendarai ke bagian belakang mobil sang suami.
Hal tersbeut menyebabkan mobil pria itu terdorong dan menyerong hingga menabrak pohon di pinggir jalan.
Kedua mobil yang terlibat dalam tabrakan yang diduga disengaja ini mengalami rusak parah.
5 Ide Games Seru untuk Tukar Kado di Hari Natal 2024, Anti Mainstream dan Bikin Acaramu Makin Meriah
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |