Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Rapper Rich Brian telah merilis single kolaborasinya dengan penyanyi Korea Selatan Chungha yang bertajuk These Nights.
Single These Nights dirilis bersamaan dengan video musiknya lewat saluran kanal YouTube 88rising, Rabu (2/9/2019).
Video musik These Nights itu pun sukses mencuri perhatian kedua penggemar.
Baca Juga: Bikin Fans Syok, Rich Brian Bocorkan Single Kolaborasi dengan Idol K-Pop Chungha Eks IOI
Terutama penampilan Rich Brian yang tampak berbeda dari biasanya.
Klip berdurasi 4 menit ini diawali dengan kemunculan sosok Rich Brian yang berambut grondong.
Kemudian pelantun 100 Degrees ini tampak membonceng motor dengan Chung Ha.
Baca Juga: Ojol Indonesia Ikut Mendunia Lewat Video Musik Rich Brian 100 Degrees
Mereka pun bergaya bak anak geng motor.
Seperti biasa, visual Chung Ha dalam video klip ini terlihat cantik menawan.
Chung Ha menyanyikan lirik lagu These Nights dalam dua bahasa, yaitu Inggris dan Korea.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | YouTube,Twitter |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |